KONTRIBUSI PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING TERHADAP HASIL BELAJAR DAN MINAT SISWA PADA MATA PELAJARAN SOSIOLOGI : Studi Diskriptif Korelasional pada Siswa SMA di Kota Cimahi

Effendy, Usman (2012) KONTRIBUSI PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING TERHADAP HASIL BELAJAR DAN MINAT SISWA PADA MATA PELAJARAN SOSIOLOGI : Studi Diskriptif Korelasional pada Siswa SMA di Kota Cimahi. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
t_pk_0807936_table_of_content.pdf

Download (249kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_pk_0807936_chapter1.pdf

Download (374kB) | Preview
[img] Text
t_pk_0807936_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (516kB)
[img]
Preview
Text
t_pk_0807936_chapter3.pdf

Download (374kB) | Preview
[img] Text
t_pk_0807936_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (848kB)
[img]
Preview
Text
t_pk_0807936_chapter5.pdf

Download (189kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_pk_0807936_bibliography.pdf

Download (408kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

atar belakang penelitian ini adalah banyaknya guru-guru sosiologi yang masih mempergunakan metode pembelajaran konvensional (ceramah) dalam menyampaikan pelajaran di kelas, hal ini mengakibatkan kebosanan sehingga mempengaruhi minat siswa terhadap pelajaran sosiologi dan akhirnya mempengaruhi hasil belajar. Permasalahan penelitian ini adalah apakah metode pembelajaran problem solving mempengaruhi hasil belajar dan minat siswa pada mata pelajaran sosiologi di SMAN 1 dan SMAN 5 Kota Cimahi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif korelasional yang menggunakan sampel dua kelas di SMAN 1 Kota Cimahi dan 2 kelas di SMAN 5 Kota Cimahi. Instrumen penelitian terdiri dari tes dan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) metode pembelajaran problem solving mempengaruhi secara signifikan terhadap pengetahuan sebagai hasil belajar. 2) metode pembelajaran problem solving mempengaruhi secara signifikan terhadap minat siswa terhadap pelajaran sosilogi. 3) minat siswa terhadap pelajaran sosilogi mempengaruhi secara signifikan terhadap hasil belajar. 4) pembelajaran problem solving dan minat siswa terhadap pelajaran sosiologi mempengaruhi hasil belajar. Berdasarkan dari hasil penelitian direkomendasikan bagi guru hendaknya meningkatkan kompetensinya agar dapat melaksanakan metode pembelajaran problem solving secara optimal. Bagi sekolah hendaknya meningkatkan fasilitas sumber belajar yang beragam, bagi peneliti yang berminat perlu melakukan penelitian lanjutan untuk mendapatkan informasi tentang faktor-faktor lain dari siswa yang berpengaruh terhadap hasil belajar misalnya intelegensi, motivasi, dan sebagainya.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: Nomor Panggil TPK EFF k-2012
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran problem solving, Hasil Belajar Siswa, Mata Pelajaran
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pengembangan Kurikulum S-2
Depositing User: Staf Koordinator 3
Date Deposited: 30 Jun 2014 07:35
Last Modified: 30 Jun 2014 07:35
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/9114

Actions (login required)

View Item View Item