PENERAPAN PENDEKATAN PAIKEM PADA PEMBELAJARAN IPA MATERI PENYEBAB PERUBAHAN LINGKUNGAN FISIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI KELAS IV SDN 3 CIBODAS KECAMATAN LEMBANG KABUPATEN BANDUNG BARAT

Yayu Komalasari, - (2012) PENERAPAN PENDEKATAN PAIKEM PADA PEMBELAJARAN IPA MATERI PENYEBAB PERUBAHAN LINGKUNGAN FISIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI KELAS IV SDN 3 CIBODAS KECAMATAN LEMBANG KABUPATEN BANDUNG BARAT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pgsd_0804125_table_of_content.pdf

Download (273kB)
[img] Text
s_pgsd_0804125_chapter1.pdf

Download (296kB)
[img] Text
s_pgsd_0804125_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (387kB)
[img] Text
s_pgsd_0804125_chapter3.pdf

Download (441kB)
[img] Text
s_pgsd_0804125_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (449kB)
[img] Text
s_pgsd_0804125_chapter5.pdf

Download (269kB)
[img] Text
s_pgsd_0804125_bibliography.pdf

Download (269kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

enelitian ini dilaksanakan di SDN 3 Cibodas Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV yang terdiri dari 18 orang siswa laki-laki dan 17 orang siswa perempuan sehingga jumlah seluruhnya 35 orang siswa. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi awal, bahwa nilai ulangan harian pada pelajaran IPA menunjukan nilai rata-rata kelas yang rendah atau berada di bawah KKM. Proses pembelajaran masih didominasi oleh guru dengan menekankan pada penguasaan materi untuk dihafal, peserta didik tidak diberi kesempatan untuk berpartisipasi dalam kegiatan pembelajaran. Untuk mengatasi masalah ini dilakukan penelitian yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA dengan menerapkan pendekatan PAIKEM. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK) merupakan suatu jenis penelitian yang dilakukan oleh guru untuk memecahkan masalah pembelajaran di kelasnya. Penelitian ini dilakukan sebanyak 3 siklus dengan materi yang diajarkan yaitu penyebab perubahan lingkungan fisik. Prosedur penelitian menggunakan model Kemmis & Mc. Taggart dengan empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi dalam suatu sistem spiral yang saling terkait. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar kerja siswa (LKS), lembar soal (tes tertulis), lembar observasi aktivitas guru dan siswa, dan angket. Hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan pada hasil belajar siswa, yaitu pada siklus I rata-rata kelas yang diperoleh 60% dengan 26 siswa yang tuntas belajar (74%). Pada siklus II rata-rata kelas yang diperoleh 72% dengan 34 siswa yang tuntas belajar (97%). Dan pada siklus III rata-rata kelas yang diperoleh 90% dengan 34 siswa yang tuntas belajar (97%). Dengan demikian, penerapan pendekatan PAIKEM dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SDN 3 Cibodas pada mata pelajaran IPA dengan materi penyebab perubahan lingkungan fisik. Berdasarkan hasil penelitan tersebut disarankan, yaitu pendekatan PAIKEM dapat dijadikan sebagai suatu alternatif pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA. This research was conducted at SDN 3 Cibodas Lembang district West Bandung Regency. The research subjects were VI grade student,total number 35 students consists of 18th male and 17th female students, The background of this reseacrh is Result of preliminary observations showed that the daily tests in science subjects showed an average value of low grade or under KKM. The learning process is still dominated by the teacher with an emphasis on mastery of the material to be memorized, the students were not given the opportunity to participate in learning activities. This research aims is to improve students learning outcome in science subject by applying the approach PAIKEM. Action Research Methods class heve been used in This research, is a type of research conducted by the teacher to solve the problem of learning in class. The research was conducted for 3 cycles with the material being taught is the cause of changes in the physical environment.The procedure of research using model Kemmis & Mc. Taggart with four stages, namely planning, implementation, observation, and reflection in a system of interlocking spirals. The research instrument used was the student worksheet (LKS), booklet (written test), the observation sheet activities of teachers and students, and questionnaires.The results showed an increase in student learning outcomes, the average cycle I gained 60% grade with 26 students who completed study (74%). In the second cycle an average grade of 72% obtained with the 34 students who completed study (97%). And the third cycle of the average grade of 90% obtained with the 34 students who completed study (97%). Thus, application of the approach can improve learning outcomes PAIKEM fourth grade students at SDN 3 Cibodas with material science subjects for the changing physical environment. Based on the results of research are suggested, namely PAIKEM approach can be used as an alternative to learning to improve student learning outcomes in science subjects.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pendekatan PAIKEM, Hasil Belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi
Depositing User: Eva Rufaida Rahman
Date Deposited: 26 Jul 2021 03:35
Last Modified: 26 Jul 2021 03:35
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/61961

Actions (login required)

View Item View Item