IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DENGAN STRATEGI HEURISTIK UNTUK MENINGKATKAN LITERASI MATEMATIS DAN MEMBANGUN KARAKTER SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

Mega Nur Prabawati, - (2021) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DENGAN STRATEGI HEURISTIK UNTUK MENINGKATKAN LITERASI MATEMATIS DAN MEMBANGUN KARAKTER SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA. S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
D_MTK_1402240_TITLE.pdf

Download (673kB)
[img] Text
D_MTK_1402240_CHAPTER1.pdf

Download (557kB)
[img] Text
D_MTK_1402240_CHAPTER2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (620kB) | Request a copy
[img] Text
D_MTK_1402240_CHAPTER3.pdf

Download (445kB)
[img] Text
D_MTK_1402240_CHAPTER4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
D_MTK_1402240_CHAPTER5.pdf

Download (274kB)
[img] Text
D_MTK_1402240_APPENDIX.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://repository.upi.edu;

Abstract

Literasi matematis merupakan kemampuan yang dapat membantu seseorang agar lebih memahami peran dari matematika dalam kehidupan sehari-hari sehingga menjadi salah satu kemampuan matematis yang esensial. Permasalahan yang muncul yakni masih ditemukan siswa yang belum mampu untuk menyelesaikan permasalahan literasi matematis yang sesuai dengan standar PISA. Selain itu, siswa cenderung lebih mengutamakan hasil belajar tanpa mementingkan karakter dalam proses pembelajaran. Model pembelajaran berbasis masalah yang diintegrasikan dengan strategi heuristik diduga kuat mampu untuk meningkatkan literasi matematis serta pembentukan karakter siswa. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis secara komprehensif peningkatan literasi matematis dan gambaran karakter siswa melalui pembelajaran berbasis masalah dengan strategi heuristik siswa kelas VIII pada materi SPLDV. Metode penelitian yang digunakan adalah metode campuran dengan desain penelitian kuasi eksperimen. Subjek sampel ditentukan dengan menggunakan teknik stratified random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) terdapat perbedaan peningkatan literasi matematis siswa dengan model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) ditinjau dari keseluruhan siswa dan level KAM, 2) terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) dan level KAM terhadap peningkatan literasi matematis siswa, 3) tidak terdapat perbedaan peningkatan literasi matematis siswa dengan model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) ditinjau dari level sekolah kategori tinggi, 4) terdapat perbedaan peningkatan literasi matematis siswa dengan model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) ditinjau dari level sekolah kategori sedang, 5) terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) dan level sekolah terhadap peningkatan literasi matematis siswa, 6) tidak terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) dan level KAM terhadap karakter individu siswa, 7) tidak terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) dan level KAM terhadap karakter kelompok siswa, 8) tidak terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) dan level sekolah terhadap karakter individu siswa, 9) tidak terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) dan level sekolah terhadap karakter kelompok siswa, 10) level literasi matematis mulai dari level 1 sampai 6 untuk model pembelajaran (PBMH, PBM dan KV) memiliki capaian yang berbeda-beda, 11) pola strategi heuristik siswa dengan PBMH yaitu menemukan pola, memilih notasi yang efektif dan memodifikasi masalah, 12) kesalahan yang dialami siswa dalam menyelesaikan soal literasi matematis cukup beragam untuk setiap soal yang merujuk pada level literasi matematis. Kata kunci: literasi matematis, pembelajaran berbasis masalah, strategi heuristik, karakter siswa

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: literasi matematis, pembelajaran berbasis masalah, strategi heuristik, karakter siswa
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Matematika > Program Studi Pendidikan Matematika
Depositing User: Mega Nur Prabawati
Date Deposited: 31 May 2021 05:12
Last Modified: 31 May 2021 05:12
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/60857

Actions (login required)

View Item View Item