Marini Asfarina, - (2012) PENERAPAN MODUL INQUIRY DENGAN MENGGUNAKAN BANTUAN PROTOTYPE MEDIA BERBASIS CMAP TOOLS UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR SISWA SMP. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_fis_0802550_table_of_content.pdf Download (73kB) |
|
Text
s_fis_0802550_chapter1.pdf Download (115kB) |
|
Text
s_fis_0802550_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (231kB) |
|
Text
s_fis_0802550_chapter3.pdf Download (281kB) |
|
Text
s_fis_0802550_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (246kB) |
|
Text
s_fis_0802550_chapter5.pdf Download (63kB) |
|
Text
s_fis_0802550_bibliography.pdf Download (84kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya prestasi dan aktivitas belajar siswa SMP pada mata pelajaran fisika. Untuk mengatasi hal tersebut, diperlukan sebuah inovasi dalam kegiatan belajar mengajar fisika, sehingga materi-materi fisika yang dianggap sulit oleh siswa dapat lebih mudah dipahami. Prototype media berbasis cmap tools dapat digunakan sebagai media pembelajaran yang dapat membantu guru dalam menghadirkan fenomena-fenomena yang tidak dapat dihadirkan di kelas secara langsung sehingga dapat membantu siswa dalam memahami konsep-konsep fisika yang dianggap sulit. Sedangkan modul inquiry dapat digunakan sebagai bahan ajar yang diharapkan dapat membantu meningkatkan aktivitas belajar siswa yang bermakna sehingga prestasi belajar siswa pun akan ikut meningkat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pre experiment dengan desain one-group pretest-posttest design. Sampel penelitian diambil secara insidental sebanyak satu kelas dari populasi siswa SMP kelas VII. Berdasarkan hasil analisis data lembar observasi aktivitas belajar siswa didapatkan bahwa penerapan modul inquiry dengan menggunakan bantuan prototype media berbasis cmap tools ini dapat meningkatkan aktivitas siswa pada indikator oral activities, drawing activities, mental activities dan emotional activities. Sedangkan berdasarkan hasil analisis data tes prestasi belajar didapatkan bahwa penerapan modul inquiry dengan menggunakan bantuan prototype media berbasis cmap tools ini dapat meningkatkan ranah kognitif C1 dan C3 hingga kategori sedang, namun belum optimal dalam meningkatkan ranah kognitif C2 dan C4 yang hanya mencapai kategori rendah. Untuk itu, penulis menyarankan agar pada penelitian selanjutnya peneliti dapat memanfaatkan waktu secara efektif dan efisien, serta dalam proses pembelajaran peneliti sebaiknya melatihkan kemampuan-kemampuan pada ranah kognitif C2 dan C4.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing Setiya Utari : 5995367 Ika Mustika Saeri : - |
Uncontrolled Keywords: | Modul Inquiry, Prototype Media Berbasis Cmap Tools, Prestasi Belajar, Aktivitas Belajar. |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Fisika |
Depositing User: | Ferli pennita |
Date Deposited: | 16 Sep 2023 15:36 |
Last Modified: | 16 Sep 2023 15:36 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/105784 |
Actions (login required)
View Item |