Bagja Suarna, - (2008) REPRESENTASI KEHIDUPAN RAKYAT PALESTINA DALAM CERPEN KARYA DANARTO (SEBUAH KAJIAN SOSIOLOGI SASTRA TERHADAP “LEMPENGAN-LEMPENGAN CAHAYA” DAN “TEROWONGAN”). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Skripsi ini berjudul ”Representasi Masyarakat Palestina dalam Cerpen Karya Danarto (Sebuah Kajian Sosiologi Sastra terhadap “Lempengan-Lempengan Cahaya” dan “Terowongan”)”. Penelitian ini dilatarbelakangi keinginan untuk mengetahui tragedi dan peristiwa yang terjadi pada konflik berkepanjangan antara Israel dengan Palestina. Selama ini masyarakat mengetahui tentang peperangan keduaa negara tersebut namun hanya sebatas mengetahui tentang terjadinya peperangan. Peperangan yang terjadi bukan hanya berkutat pada perebutan kekuasaan tapi pada paham keagamaan dan terjadinya peperangan yang tidak seimbang. Cerpen yang diteliti adalah dua cerpen yang berhubungan dengan konflik Israel-Palestina, yaitu cerpen “Lempengan-Lempengan Cahaya” dan “Terowongan”. Cerpen-cerpen tersebut termuat dalam kumpulan cerpen Setangkai Melati di Sayap Jibril karya Danarto. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah 1) bagaimanakah struktur kedua cerpen tersebut?; 2) bagaimanakah Representasi kehidupan Rakyat Palestina dalam kedua cerpen tersebut?. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bentuk struktur alur, pengaluran, tokoh, latar, dan penceritaan yang terdapat dalam cerpen-cerpen tersebut. Analisis struktur alur menghasilkan fungsi utama yang menyusun cerita. Dari kedua cerpen yang dianalisis terdapat terdapat kesamaan tokoh yaitu gadis kecil Palestina. Kesamaan latar terdapat dalam kedua cerpen tersebut, latar tempat terjadinya peristiwa adalah di Jalur Gaza. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan sosiologi sastra. Peneliti mendapatkan representasi yang menunjukan bahwa dalam cerpen cerpen “Lempengan-Lempengan Cahaya” dan “Terowongan” karya Danarto mengangkat tentang konflik yang terjadi antaraIsrael dengan Palestina, beserta permasalahan yang melatar belakangi konflik yang terjadi. mulai dari kekerasan yang dialami rakyat Palestina sampai pembantaian dan perlawanan merupakan isi dari penelitian ini.
![]() |
Text
s_ind_040094_table_of_content.pdf Download (249kB) |
![]() |
Text
s_ind_040094_chapter1.pdf Download (286kB) |
![]() |
Text
s_ind_040094_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (276kB) |
![]() |
Text
s_ind_040094_chapter3.pdf Download (249kB) |
![]() |
Text
s_ind_040094_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (436kB) |
![]() |
Text
s_ind_040094_chapter5.pdf Download (263kB) |
![]() |
Text
s_ind_040094_bibliography.pdf Download (246kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing MAMUR SAADIE: 5993993 NENDEN LILIS AISYAH: 5994508 |
Uncontrolled Keywords: | KEHIDUPAN RAKYAT PALESTINA, CERPEN, DANARTO, Lempengan-Lempengan Cahaya, Terowongan |
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > PN Literature (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia (nonpendidikan) |
Depositing User: | Hikmal Fajar Fardyan |
Date Deposited: | 12 Sep 2023 10:00 |
Last Modified: | 12 Sep 2023 10:00 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/101778 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |