TARI KUDA LUMPING JA’E DI SANGGAR MEKAR BUDAYA ASIH SEBAGAI SARANA EDUKASI NILAI TRI-SILAS

Laras Ramadhania Putri, - (2022) TARI KUDA LUMPING JA’E DI SANGGAR MEKAR BUDAYA ASIH SEBAGAI SARANA EDUKASI NILAI TRI-SILAS. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

This is the latest version of this item.

[img]
Preview
Text
T_PSN_1909982_Title.pdf

Download (629kB) | Preview
[img] Text
T_PSN_1909982_Chapter1.pdf

Download (341kB)
[img] Text
T_PSN_1909982_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (411kB)
[img] Text
T_PSN_1909982_Chapter3.pdf

Download (448kB)
[img] Text
T_PSN_1909982_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img]
Preview
Text
T_PSN_1909982_Chapter5.pdf

Download (220kB) | Preview
[img] Text
T_PSN_1909982_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Tari Kuda Lumping Ja’e di Sanggar Mekar Budaya Asih di Sukabumi merupakan kesenian yang biasa dipertunjukan pada acara-acara hajatan seperti pernikahan, khitanan atau pada hari-hari besar lainnya. Tarian ini identik dengan kesan magis, karena di setiap pertunjukannya penari akan kerasukan. Pimpinan sanggar mengajak anak-anak di Desa Gunung Batu untuk belajar dan mengikuti pertunjukan Tari Kuda Lumping Ja’e, selama masa pandemic Covid-19. Hal ini dapat mengurangi kecanduan anak-anak dari ketergantungannya kepada gadget. Juga pimpinan sanggar mengajarkan tari Kuda Lumping Ja’e dengan nilai perilakunya yaitu silih asah, silih asih, dan silih asuh yang disingkat tri-silas. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami tentang Tari Kuda Lumping Ja’e di Sanggar Mekar Budaya Asih yang menjadi sarana edukasi nilai Tri-silas kepada anak-anak di Desa Gunung Batu, Kecamatan Ciracap, Kab. Sukabumi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Interaktif yaitu dengan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan cara triangulasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa Nilai Tri-silas diajarkan kepada anak-anak melalui: 1) Latihan Tari Kuda Lumping Jae, 2) Latihan Gamelan, 3) Belajar Tata Rias dan 4) Membuat Topeng cepet. Melalui kegiatan ini Nilai Tri-silas dapat diserap oleh anak-anak: Silih Asih yang meliputi nilai empati, disiplin, kesabaran, pengorbanan, penghormatan. Silih Asah meliputi semangat, kejujuran, kreatifitas, kemampuan berkomunikasi dan bersinergi. Silih Asuh meliputi menghargai, keikhlasan hati, kesediaan untuk berkorban, kebeningan hati, dan kebersamaan.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Tari Kuda Lumping Ja’e, Sanggar Mekar Budaya Asih, Nilai Tri-silas, Pendidikan Seni
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Seni S-2
Depositing User: Laras Ramadhania Putri
Date Deposited: 03 Jun 2022 03:06
Last Modified: 03 Jun 2022 03:06
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/72750

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item