PENGGUNAAN MEDIA POP UP UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPS TENTANG KEBERAGAMAN BUDAYA DI INDONESIA

Hasna Firda Yuliana, - (2020) PENGGUNAAN MEDIA POP UP UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPS TENTANG KEBERAGAMAN BUDAYA DI INDONESIA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_PGSD_1608074_Title.pdf

Download (392kB)
[img] Text
S_PGSD_1608074_Chapter1.pdf

Download (296kB)
[img] Text
S_PGSD_1608074_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (408kB)
[img] Text
S_PGSD_1608074_Chapter3.pdf

Download (221kB)
[img] Text
S_PGSD_1608074_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (373kB)
[img] Text
S_PGSD_1608074_Chapter5.pdf

Download (215kB)
[img] Text
S_PGSD_1608074_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (438kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Untuk menciptakan pembelajaran IPS yang ideal diperlukan ketersediannya dan penggunaan media pembelajaran yang bisa melancarkan dan mempemudah guru menyampaikan materi serta bisa diterima dengan baik dan dapat dipahami bagi siswa itu sendiri sehingga tujuan pembelajaran akan tersampaikan. Pada penelitian ini, peneliti menghubungkan masalah dengan motivasi belajar siswa menggunakan media pembelajaran, yaitu media pop up karena sesuai dengan tahap perkembangan siswa pada pembelajaran IPS di sekolah dasar. Pendekatan yang digunakan ialah pendekatan kualitatif yang mengacu pada data-data kepustakaan. Pendekatan penelitian ini dipilih karena peneliti ingin memperoleh informasi mengenai media pop up yangg digunakan untuk membuat motivasi belajar yang dimiliki siswa meningkat pada pembelajaran IPS di sekolah dasar secara mendalam dari sumber literatur yang ada. Sumber data yang digunakan ialah data sekunder berupa artikel, jurnal dan literatur lain yang isinya tentang konsep yang diteliti. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan studi literatur sebagai metode penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti dengan cara mengambil lalu mempelajari literatur yang ada kaitannya dengan masalah penelitian untuk menganalisis pembahasan masalah pada penelitian ini sehingga setelah dianalisis akan diperoleh hasil berupa kesimpulan studi literatur. Setelah mendapatkan data dari sumber, data tidak akan langsung ditentukan, akan tetapi sebelumnya dilakukan analisa dengan menggunakan synthesis matrix terhadap yang menjadi fokus penelitian dan memenuhi kriteria penelitian. Berdasarkan studi literatur yang dilakukan, motivasi belajar yang dimiliki siswa pada pembelajaran IPS dapat ditingkatkan dengan cara menerapkan media yang sesuai dan juga tepat dengan tahap perkembangan siswa, yaitu media pembelajaran pop up karena membuat siswa yang kesulitan berfikir secara abstrak dapat memaksimalkan pembelajaran karena pop up mempunyai kelebihan yaitu dapat menggambarkan atau memvisualkan materi yang dapat menjembatani keterbatasan ruang dan waktu dalam memberikan materi karena yang bisa dibawa ke dalam kelas tidak seluruh benda atau objek dan peristiwa.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Pop Up, Studi Literatur
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: UPI Kampus Serang > PGSD UPI Kampus Serang
Depositing User: Hasna Firda Yuliana
Date Deposited: 31 Aug 2020 04:09
Last Modified: 31 Aug 2020 04:09
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/51495

Actions (login required)

View Item View Item