PERANCANGAN ALGORITMA KRIPTOGRAFI BLOCK CIPHER BERBASIS PERMAINAN POLA CATUR SEBAGAI KUNCI DINAMIS

Muhammad Rizki Wahyudin, - (2024) PERANCANGAN ALGORITMA KRIPTOGRAFI BLOCK CIPHER BERBASIS PERMAINAN POLA CATUR SEBAGAI KUNCI DINAMIS. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_TEKOM_2005752_Title.pdf

Download (827kB)
[img] Text
S_TEKOM_2005752_Chapter1.pdf

Download (121kB)
[img] Text
S_TEKOM_2005752_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (909kB)
[img] Text
S_TEKOM_2005752_Chapter3.pdf

Download (784kB)
[img] Text
S_TEKOM_2005752_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_TEKOM_2005752_Chapter5.pdf

Download (105kB)
[img] Text
S_TEKOM_2005752_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (4MB)
Official URL: https://repository.upi.edu

Abstract

Keamanan data merupakan aspek krusial dalam era digital saat ini, dengan kriptografi sebagai salah satu metode pengamanannya. Penelitian ini mengembangkan algoritma kriptografi simetris block cipher 64-bit berbasis pola permainan catur sebagai kunci dinamis. Algoritma ini menggunakan dua kunci yaitu, kunci 1 berupa 8 karakter ASCII dan kunci 2 berdasarkan langkah-langkah bidak catur. Tujuan penelitian ini adalah menciptakan algoritma kriptografi dengan pola kunci dinamis, berbeda dari pola statis yang umum digunakan. Dalam perancangan algoritma, diterapkan metode enkripsi seperti Transposisi Bit dengan matriks 8x8, Substitusi Bit menggunakan S-box, Operasi Logika XOR, dan Transposisi Bit sederhana yaitu dengan menggeser bit ke arah kiri atau kanan. Pengujian algoritma menggunakan uji korelasi Pearson untuk mengukur hubungan antara plainteks dan cipherteks, serta uji Avalanche Effect (AE) untuk mengukur tingkat keacakan enkripsi saat terjadi perubahan minimal 1 bit pada input plainteks atau kunci. Pengujian dilakukan sebanyak 32 kali, terdiri dari 16 uji korelasi dan 16 uji AE. Hasil uji menunjukkan nilai korelasi terbaik sebesar 0,00852 (korelasi sangat lemah) dan terburuk sebesar 0,25638 (korelasi lemah), serta nilai rata-rata AE sebesar 49,17% dengan perubahan 1 karakter plainteks (8 bit). Dari hasil pengujian tersebut dapat disimpulkan bahwa algoritma kriptografi block cipher berbasis pola permainan catur sebagai kunci dinamis memiliki kualitas yang baik dan layak diimplementasikan dalam berbagai kebutuhan di dunia nyata. ---- Data security is a crucial aspect in today's digital era, with cryptography being one of its methods of protection. This research develops a 64-bit symmetric block cipher cryptographic algorithm based on chess game patterns as dynamic keys. The algorithm uses two keys: Key 1, consisting of 8 ASCII characters, and Key 2, based on the movements of chess pieces. The goal of this research is to create a cryptographic algorithm with dynamic key patterns, differing from the commonly used static patterns. In the algorithm design, encryption methods such as Bit Transposition with an 8x8 matrix, Bit Substitution using S-box, XOR Logical Operations, and simple Bit Transposition by shifting bits to the left or right are applied. The algorithm is tested using the Pearson correlation test to measure the relationship between plaintext and ciphertext, and the Avalanche Effect (AE) test to measure the randomness of encryption when there is a minimal 1-bit change in the plaintext input or key. Testing was conducted 32 times, consisting of 16 correlation tests and 16 AE tests. The test results showed the best correlation value of 0.00852 (very weak correlation) and the worst of 0.25638 (weak correlation), with an average AE value of 49.17% with a 1-character change in plaintext (8 bits). From these test results, it can be concluded that the block cipher cryptographic algorithm based on chess game patterns as dynamic keys has good quality and is suitable for implementation in various real-world needs.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing: Deden Pradeka, S.T., M.Kom. : 6680849 Dr. Eng. Munawir, S.Kom., M.T. : 6745899
Uncontrolled Keywords: Kriptografi, Kriptografi Simetris, Block Cipher, Korelasi Pearson, Avalanche Effect, Kriptografi menggunakan Catur, Cryptography, Symmetric Cryptography, Block Cipher, Pearson Correlation, Avalanche Effect, Chess-based Cryptography
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
T Technology > T Technology (General)
Divisions: UPI Kampus cibiru > S1 Teknik Komputer
Depositing User: Muhammad Rizki Wahyudin
Date Deposited: 23 Aug 2024 04:25
Last Modified: 23 Aug 2024 04:25
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/120135

Actions (login required)

View Item View Item