UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI AKTIVITAS BERTANYA PADA PEMBELAJARAN KELAS V SDN CITRASARI Kec.Lembang Kab.Bandung

Ita Farmita, - (2010) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI AKTIVITAS BERTANYA PADA PEMBELAJARAN KELAS V SDN CITRASARI Kec.Lembang Kab.Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pgsd-0609950_table_of_content.pdf

Download (411kB)
[img] Text
s_pgsd-0609950_chapter1.pdf

Download (354kB)
[img] Text
s_pgsd-0609950_chapter5.pdf

Download (154kB)
[img] Text
s_pgsd-0609950_biblography.pdf

Download (231kB)
Official URL: http://repository.upi.edu/

Abstract

Penelitian berjudul “Upaya Meningkatkan Aktivitas Bertanya Siswa pada Pembelajaran IPA Kelas V SDN Citrasari, Kabupaten Bandung Barat”. Dalam penelitian ini masalah yang dibahas tentang Bagaimana upaya meningkatkan aktivitas bertanya dalam pelajaran IPA terhadap belajar siswa pada pokok bahasan Proses Daur Air dan Kegiatan Manusia yang Mempengaruhinya di kelas V SDN Citrasari, Kabupaten Bandung Barat. Secara khusus masalah penelitian ini dapat dirumuskan tentang Bagaimanakah upaya meningkatkan pemahaman siswa dalam bertanya pada guru terhadap proses pembelajaran IPA dengan pokok bahasan Proses Daur Air dan Kegiatan Manusia yang Mempengaruhinya di kelas V SDN Citrasari, Kabupaten Bandung Barat dan Bagaimanakah upaya mengarahkan siswa untuk memahami mata pembelajaran IPA pada pokok bahasan Proses Daur Air dan Kegiatan Manusia yang Mempengaruhinya di kelas V SDN Citrasari, Kabupaten Bandung Barat. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan dan mengupayakan kemampuan bertanya secara tepat dan efektif, dalam pembelajaran IPA di SDN Citrasari, Kabupaten Bandung Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) dimana penelitian tindakan kelas merupakan salah satu jenis penelitian yang dapat dilakukan oleh guru sebagai pengelola pendidikan dengan menggunakan tiga komponen penelitian yaitu tahap persiapan dan perencanaan, tahap pelaksanaan dan tahap analisis dan refleksi. Skor rata-rata yang dicapai setelah dilakukan pengolahan terhadap hasil observasi aktivitas guru pada siklus I adalah 3,08 atau dikategorikan baik. Sementara hasil observasi aktivitas Siswa pada siklus I adalah 2,01 atau dikategorikan kurang. Skor rata-rata ini menggambarkan bahwa pelaksanaan pembelajaran pada siklus I belum terlaksana dengan baik. Sementara skor rata-rata pelaksanaan pembelajaran pada siklus II adalah 3,88 atau di kategorikan baik, dan hasil observasi aktivitas siswa adalah 2,08 dikategorikan kurang, hasil skor untuk siswa adalah 2,08 atau di kategorikan sedang. Skor rata-rata pelaksanaan pembelajaran pada siklus III mengalami peningkatan mencapai 3,09 atau dikategorikan sangat baik, Sementara hasil observasi aktivitas Siswa adalah 3,01 atau dikategorikan baik.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Aktivitas Bertanya Siswa, Pembelajaran IPA, Proses Daur Air dan Kegiatan Manusia
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi
Depositing User: Adika Subangkit
Date Deposited: 23 Sep 2023 01:25
Last Modified: 23 Sep 2023 01:25
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/104430

Actions (login required)

View Item View Item