UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIK SISWA SMP MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) PADA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG.

Yuli Yulianti, - (2008) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIK SISWA SMP MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) PADA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_d015_044883_table_of_contents.pdf

Download (242kB)
[img] Text
s_d015_044883_chapter1.pdf

Download (265kB)
[img] Text
s_d015_044883_chapter2.pdf

Download (282kB)
[img] Text
s_d015_044883_chapter3.pdf

Download (286kB)
[img] Text
s_d015_044883_chapter4.pdf

Download (425kB)
[img] Text
s_d015_044883_chapter5.pdf

Download (241kB)
[img] Text
s_d015_044883_bibliography.pdf

Download (242kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) adalah suatu model pembelajaran yang menuntut siswa untuk belajar secara aktif di dalam suatu kelompok heterogen secara kolaboratif, bekerja bersama-sama untuk mencapai tujuan bersama. Model pembelajaran ini terdiri dari empat fase sebagai sintaks pembelajarannya, yaitu fase penomoran, fase pengajuan pertanyaan, fase berfikir bersama, dan fase menjawab. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematik siswa baik secara lisan maupun tulisan pada pokok bahasan bangun ruang, mengetahui respon siswa terhadap model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT), dan mengetahui aktivitas siswa selama berlangsungnya pembelajaran menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT). Metode penelitian yang digunakan adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) yang dilaksanakan dalam empat siklus. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII-C SMPN 1 Lembang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas instrumen tes dan non tes. Instrumen tes yang digunakan adalah tes kemampuan komunikasi yang berbentuk uraian, sedangkan instrumen non tes yang digunakan berupa jurnal harian, lembar observasi, angket, dan pedoman wawancara. Selain itu perangkat lain yang digunakan dalam penelitian ini adalah voice recorder, suatu alat untuk merekam proses pembelajaran. Hasil penelitian secara keseluruhan menunjukkan bahwa kemampuan komunikasi matematik siswa secara lisan dan tulisan mengalami peningkatan setelah dilaksanakannya model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT). Peningkatan kemampuan komunikasi matematik tertulis yang terjadi sebesar 52,5% dan siswa pun kini menjadi lebih aktif dalam pembelajaran matematika. Tanggapan siswa terhadap model pembelajaran ini positif. Aktivitas siswa di kelas pun menjadi lebih baik sehingga model pembelajaran ini dapat dijadikan salah satu alternatif dalam pembelajaran matematika.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Pembimbing: Nanang Priatna: 5980973 Endang Dedy: 5996300
Uncontrolled Keywords: KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIK SISWA SMP, MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT), POKOK BAHASAN BANGUN RUANG.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Matematika
Depositing User: Fawwaz Nabil Azaria
Date Deposited: 25 Aug 2023 01:20
Last Modified: 25 Aug 2023 01:20
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/98768

Actions (login required)

View Item View Item