Ma'mur Jamaludin, - (2007) ANALISIS KESULITAN SISWA KELAS 1 SMKN 5 BANDUNG DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL STATIKA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
S_TB_020210_Title.pdf Download (226kB) |
|
Text
S_TB_020210_Abstract.pdf Download (272kB) |
|
Text
S_TB_020210_Table_Of_Content.pdf Download (405kB) |
|
Text
S_TB_020210_Chapter1.pdf Download (409kB) |
|
Text
S_TB_020210_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (978kB) |
|
Text
S_TB_020210_Chapter3.pdf Download (501kB) |
|
Text
S_TB_020210_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (749kB) |
|
Text
S_TB_020210_Chapter5.pdf Download (192kB) |
|
Text
S_TB_020210_Bibliography.pdf Download (128kB) |
|
Text
S_TB_020210_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini beranjak dari permasalahan adanya indikator bahwa rendahnya nilai siswa pada mata pelajaran statika dan tegangan dikarenakan siswa mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal-soal statika pada mata pelajaran Statika dan Tegangan. Dan adanya sebagian siswa mengalami kesulitan dalam mengerjakan tugas-tugas partial pada mata pelajaran statika dan tegangan. Oleh karena itu, dalam penelitian ini penulis memberi judul " Analisis Kesulitan Siswa Kelas 1 SMKN 5 Bandung Dalam Menyelesaikan Soal-soal Statika". Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi empiris tentang kesulitan siswa dalam menyelesaikan soal-soal statika pada aspek penguasaan dari mata pelajaran Statika dan Tegangan, yaitu penguasaan konsep, penguasaan prinsip, dan penguasaan komputasi. Dan juga untuk mengetahui letak kesulitan siswa dalam menyelesaikan soal digunakan penyelesaian soal secara sistematis menurut metode heuristic yang meliputi empat tahap, yaitu tahap analisis soal, tahap rencana penyelesaian soal, tahap proses penyelesaian, dan tahap penilaian. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, dengan instrumen penelitian menggunakan tes essei dan tes objektif. Populasi yang digunakan yaitu siswa kelas 1 program keahlian Teknik Bangunan yang berjumlah enam kelas dengan jumlah siswa 179 orang. Dari 179 orang diambil sampel 68 siswa yang akan digunakan sebagai sampel penelitian. Data hasil penelitian diberi skor dan dikelompokan kemudian dilakukan perhitungan prosentase yang selanjutnya dikonsultasikan ke dalam kriteria prosentase. Berdasarkan hasil perhitungan prosentase pada instrumen tes essei diperoleh hampir separuhnya (36,76%) siswa mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal-soal statika dan tegangan pada aspek penguasaan konsep. Dan hasil dari instrumen tes objektif menunjukan bahwa sebagian besar (59,22% ) siswa mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal-soal statika dan tegangan pada aspek penguasaan konsep Dari hasil tes essei diperoleh sebagian besar (53,31%) siswa mengalami kesulitan pada aspek penguasaan prinsip dan dari tes objektif di dapat sebesar 54,41%. Dan hasil tes essei diperoleh sebagian besar (61,03%) siswa mengalami kesulitan pada aspek penguasaan komputasi dan dari tes objektif di dapat sebesar 57,5% Sedangkan kesulitan siswa dilihat dari sistematika penyelesaian soal, dari hasil tes essei diperoleh sebagian besar (61.76%) siswa tidak melakukan tahap analisis soal dan dari tes objektif di dapat sebesar 75,74% Dari hasil tes essei diperoleh sebagian besar (72,06%) siswa tidak/salah melakukan tahap rencana penyelesaian soal dan dari tes objektif sebesar 70,59%. Dari hasil tes essei diperoleh sebagian besar (75%) siswa tidak salah melakukan proses penyelesaian soal dan dari hasil tes objektif sebesar 66,5%. Dan hasil tes essei diperoleh hampir seluruhnya (77.21%) siswa tidak/salah melakukan tahap penilaian soal dan dari tes objektif sebesar 69,12%.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Analisis, Kesulitan Siswa, Statika, SMKN 5 Bandung |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Sipil > Program Studi Teknik Sipil |
Depositing User: | Fadila Fidini |
Date Deposited: | 02 Aug 2022 03:43 |
Last Modified: | 02 Aug 2022 03:43 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/75255 |
Actions (login required)
View Item |