PENGEMBANGAN ANIMASI MOTION GRAPHIC DENGAN GUIDE CHARACTER SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DARING PADA MATA PELAJARAN IPS

Anggi Andriani Lestari, - (2021) PENGEMBANGAN ANIMASI MOTION GRAPHIC DENGAN GUIDE CHARACTER SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DARING PADA MATA PELAJARAN IPS. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_KTP_1700609_Title.pdf

Download (322kB)
[img] Text
S_KTP_1700609_Chapter1.pdf

Download (209kB)
[img] Text
S_KTP_1700609_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (312kB)
[img] Text
S_KTP_1700609_Chapter3.pdf

Download (255kB)
[img] Text
S_KTP_1700609_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img] Text
S_KTP_1700609_Chapter5.pdf

Download (102kB)
[img] Text
S_KTP_1700609_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (9MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Tingkat permintaan kebutuhan akan pembelajaran daring semakin meningkat khususnya disituasi pandemi COVID-19 saat ini. Adanya perubahan sistem pembelajaran dari luring (offline) menjadi daring (online) menimbulkan banyak hambatan dalam pelaksanaan pembelajaran, salah satunya adalah kebutuhan akan sarana pembelajaran yang mampu membantu proses adaptasi guru dan siswa yaitu media pembelajaran. Karena pembelajaran daring yang memungkinkan siswa untuk belajar secara mandiri, dalam pengembangan media ini hadir karakter pemandu atau guide character yang berperan sebagai teman saat menggunakan media. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan media animasi motion graphic dengan guide character sebagai media pembelajaran daring pada mata pelajaran IPS, materi interaksi manusia dengan lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi yang diharapkan dapat memberikan kontribusi penggunaan media dalam pembelajaran daring, serta membantu pembelajaran siswa kelas VII Sekolah Menengah Pertama (SMP). Penelitian ini merupakan penelitian Design and Development yang berdasarkan pada prosedur penelitian Ken Peffers dkk. yang terdiri dari enam tahap, yaitu 1) identifikasi masalah; 2) tujuan dan solusi; 3) desain dan pengembangan; 4) demonstrasi; 5) evaluasi; dan 6) komunikasi. Dari proses penelitian ini ditemukan bahwa materi interaksi manusia dengan lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi memiliki karakteristik materi pelajaran yang sesuai untuk dikembangkan menjadi animasi motion graphic, adapun jenis desain yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan desain flat dengan warna colorful. Setelah melakukan proses desain, dilanjutkan dengan proses pengembangan media yang melalui tahap editing, compositing, dan rendering. Kemudian, berdasarkan validasi ahli materi, media, maupun pengguna (guru dan siswa) media animasi motion graphic dengan guide characrer mendapatkan penilaian “Sangat Baik”. Sehingga, disimpulkan bahwa media animasi motion graphic dengan guide character dapat digunakan pada pembelajaran daring siswa kelas VII Sekolah Menengah Pertama (SMP). The level of demand for online learning is more increasing than ever, especially in the COVID-19 pandemic situation. The transition from offline learning systems to online learning creates many obstacles in the learning implementations, one of them is the need for learning facilities to be enabled to help the teacher and students adaptation process, that is instructional media. Because online learning that allows students to learn independently, in this media development guide character is present who acts as a friend while using the media. So, the purpose of this study is to develop motion graphic animation media with guide characters as online learning media in social studies subjects, the material of human interaction with the natural, social, cultural, and economic environment which is expected to contribute media in online learning, as well as assisting the learning process of seventh grade Junior High School students. This study used Design and Development method based on the study procedures of Ken Peffers et al. which consists of six stages, (1) identify the problems; (2) objectives of a solution; (3) design and development; (4) demonstration; (5) evaluation; and (6) communication. From the study process, it was found that the material of human interaction with the natural, social, cultural, and economic environment has the characteristics of the subject matter that is suitable to be developed into motion graphic animation, while the type of design used in this study is a flat design with colorful colors. After carrying out the design process, it is continued with the media development process which goes through the stages of editing, compositing, and rendering. Then, based on the validation of material experts, media, and users (teachers and students), motion graphic animation media with guide characters received an "Excellent" rating. So, it can be concluded that motion graphic animation media with guide characters can used in online learning for seventh-grade junior high school students.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran, Animasi Motion Graphic, Guide Character, Pembelajaran Daring, IPS
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Anggi Andriani Lestari
Date Deposited: 27 Oct 2021 07:14
Last Modified: 27 Oct 2021 07:14
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/69159

Actions (login required)

View Item View Item