MODEL PEMBELAJARAN KOLABORATTF BERBASIS MASYARAKAT DALAM MENCEGAH PENYALAHGUNAAN NAPZA : Studi pada Forum Warga di Kelurahan Cigadung, Kecamatan Cibeunying Kaler Kota Bandung

Marjuki, - (2004) MODEL PEMBELAJARAN KOLABORATTF BERBASIS MASYARAKAT DALAM MENCEGAH PENYALAHGUNAAN NAPZA : Studi pada Forum Warga di Kelurahan Cigadung, Kecamatan Cibeunying Kaler Kota Bandung. S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
D_PLS_009817_Table_Of_Content.pdf

Download (272kB)
[img] Text
D_PLS_009817_Chapter1.pdf

Download (701kB)
[img] Text
D_PLS_009817_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
D_PLS_009817_Chapter3.pdf

Download (537kB)
[img] Text
D_PLS_009817_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
D_PLS_009817_Chapter5.pdf

Download (370kB)
[img] Text
D_PLS_009817_Bibliography.pdf

Download (284kB)
[img] Text
D_PLS_009817_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
Official URL: http://repository.upi.edu/

Abstract

Masalah penyalahgunaan NAPZA dipengaruhi oleh berbagai faktor baik faktor internal dari individunya maupun faktor eksternal dari lingkungan masyarakat. Disertasi ini disusun untuk menggambarkan bentuk pembelajaran, faktor-faktor yang berpengaruh terhadap terjadinya pembelajaran masyarakat dan mengembangkan model pembelajaran kolaboratif berbasis masyarakat yang efektif dalam mencegah penyalahgunaan NAPZA. Teori-teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori pembelajaran masyarakat, teori tentang pendidikan orang dewasa, teori tentang pembelajaran kolaboratif dan konsep-konsep mengenai penyalahgunaan NAPZA yang meliputi jenis-jenis narkotika, dampak yang ditimbulkan dari penyalahgunaan NAPZA, faktor penyebab penyalahgunaan NAPZA, gejala-gejala yang dapat diamati dari korban penyalahgunaan NAPZA dan penanganan korban penyalahgunaan NAPZA. Metode penelitian yang digunakan dalam studi ini adalah penelitian pengembangan. Tahapan penelitian dimulai dari studi kepustakaan, analisis empiris dan teoritis, membuat draf) konsep model pembelajaran kolaboratif. merancang penelitian, mengumpulkan data, mempersiapkan draf model pembelajaran kolaboratif. melakukan uji coba model dan melakukan validasi. Subyek penelitian ini adalah pengurus organisasi lokal dalam hal ini dikoordinasikan dalam bentuk Forum Warga Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah diskusi kelompok terfokus, wawancara dan observasi. Untuk melihat koefisien korelasi dan kontribusi masing-masing variabel digunakan T-tesl dan analisa jalur. Variabel-variabel yang diuji koefisien korelasinya adalah variabel pengetahuan, minat, motivasi, tanggung jawab, dan variabel harapan yang dikorelasikan dengan variabel keterlibatannya dalam pembelajaran kolaboratif, sedangkan untuk melihat efektivitas model terhadap pencegahan penyalahgunaan NAPZA digunakan Cji Wilcoxon yang membandingkan kondisi permasalahan penyalahgunaan NAPZA sebelum dan sesudah model diaplikasikan. Hasil uji statistik terhadap variabel-variabel tersebut diperoleh nilai 4,808 untuk variabel pengetahuan, nilai 0.682 untuk variabel minat, nilai 4,227 untuk variabel motivasi, nilai 3,355 untuk variabel tanggung jawab, nilai 3,639 untuk variabel harapan dan untuk pengujian hipotesa tentang efektifitas model pembelajaran kolaboratif diperoleh nilai probabilitasnya dibawah 0,05. Hal ini berarti bahwa model pembelajaan kolaboratif cukup efektif dalam mencegah penyalahgunaan NAPZA. Hasil analisis data juga menunjukkan bahwa penerapan model ini secara signifikan mendorong warga belajar untuk mengembangkan upaya-upaya pencegahan NAPZA secara kolektif. Kesimpulan dari penelitian adalah bahwa proses pembelajaran kolaboratif secara signifikan mampu meningkatkan pengetahuan, minat, motivasi, tanggung jawab dan harapan warga belajar dalam pencegahan penyalahgunaan NAPZA dan efektif dalam mencegah penyalahgunaan NAPZA. Implikasi praktis yang dirasakan adalah meningkatnya keberanian masyarakat dalam menghadapi permasalahan penyalahgunaan NAPZA dengan mengoptimalkan sumber yang mereka miliki.

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Kolaboratif, Masyarakat, NAPZA
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Luar Sekolah S-3
Depositing User: Rika Maysani
Date Deposited: 04 Oct 2020 04:09
Last Modified: 04 Oct 2020 04:09
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/54680

Actions (login required)

View Item View Item