EKSPLORASI PERSEPSI PENGGUNA APLIKASI JALAKOTEK SEBAGAI MEDIA PEMASARAN PARIWISATA DI KABUPATEN MAJALENGKA

Nova Aulia, - (2025) EKSPLORASI PERSEPSI PENGGUNA APLIKASI JALAKOTEK SEBAGAI MEDIA PEMASARAN PARIWISATA DI KABUPATEN MAJALENGKA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis persepsi pengguna aplikasi Jalakotek yang diimplementasikan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Majalengka sebagai media pemasaran pariwisata Kabupaten Majalengka yang terbentuk melalui tiga dimensi utama yaitu kognitif, afektif, dan konatif. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif studi kasus melalui wawancara semi terstruktur dengan dua orang pengelola aplikasi dari Disparbud Majalengka dan sepuluh pengguna aplikasi Jalakotek. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Implementasi pemasaran digital melalui aplikasi Jalakotek berhasil mengembangkan destinasi pariwisata dengan memperluas jangkauan promosi, menyediakan fitur-fitur informatif seperti ulasan wisatawan, peta terintegrasi, dan konten visual yang menarik; (2) Persepsi pengguna aplikasi Jalakotek mengenai citra destinasi pariwisata dengan menekankan dimensi kognitif, afektif, dan konatif, meskipun begitu terdapat tantangan terkait keterbatasan sumber daya manusia dan infrastruktur dalam pelaksanaan operasional aplikasi Jalakotek. Kata kunci: Pemasaran Digital, Aplikasi Jalakotek, Citra Destinasi, Kabupaten Majalengka This study aims to analyze the perception of Jalakotek application users implemented by the Department of Tourism and Culture of Majalengka Regency as a tourism marketing media for Majalengka Regency which is formed through three main dimensions, namely cognitive, affective, and conative. This study was conducted using a qualitative case study method through semi-structured interviews with two application managers from the Department of Tourism and Culture of Majalengka and ten Jalakotek application users. The results of this study indicate that: (1) The implementation of digital marketing through the Jalakotek application has succeeded in developing tourism destinations by expanding the reach of promotions, providing informative features such as tourist reviews, integrated maps, and attractive visual content; (2) The perception of Jalakotek application users regarding the image of tourism destinations by emphasizing the cognitive, affective, and conative dimensions, although there are challenges related to limited human resources and infrastructure in the operational implementation of the Jalakotek application. Keywords: Marketing Strategy, Jalakotek Application, Destinasi Image, Majalengka Regency

[img] Text
S_MPP_1900105_Title.pdf

Download (752kB)
[img] Text
S_MPP_1900105_Chapter1.pdf

Download (245kB)
[img] Text
S_MPP_1900105_Chapter2.pdf

Download (285kB)
[img] Text
S_MPP_1900105_Chapter3.pdf

Download (248kB)
[img] Text
S_MPP_1900105_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (458kB)
[img] Text
S_MPP_1900105_Chapter5.pdf

Download (223kB)
[img] Text
S_MPP_1900105_Appendix.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA DOSEN PEMBIMBING Rini Andari: 6000526 Shandra Rama Panji Wulung: 6680229
Uncontrolled Keywords: Marketing Strategy, Jalakotek Application, Destinasi Image, Majalengka Regency
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Manajemen Pemasaran Pariwisata
Depositing User: Nova Aulia
Date Deposited: 26 Feb 2025 06:44
Last Modified: 26 Feb 2025 06:44
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/131235

Actions (login required)

View Item View Item