Muhamad Iqbal, - (2024) ANALISIS PROFIL KERJASAMA SISWA YANG MENGIKUTI EKSTRAKULIKULER BULUTANGKIS DI SMAN 1 CIRUAS. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Kerjasama yang dimiliki oleh siswa yang mengikuti ekstrakulikuler bulu tangkis di SMAN 1 Ciruas. Sekolah harus dapat memberikan peluang siswa agar dapat menggali potensi dan melanjutkan minat dan bakatnya melalui ekstrakulikuler sekolah. Ekstrakulikuler ini merupakan salah satu ajang siswa dalam mengembangkan bakat di lingkungan sekolah. Melalui ekstrakulikuler juga siswa dapat berprestasi baik di sekolah maupun nasional. Dalam Upaya mengetahui profil Kerjasama siswa yang mengikuti ekstrakulikuler bulu tangkis di SMAN 1 Ciruas. Tujuan dari penelitian ini yaitu menganalisis profil Kerjasama siswa yang mengikuti ekstrakulikuler bulu tangkis di SMAN 1 Ciruas. Menggunakan metode deskriptif kuantitatif, dimana anggota populasi yang di gunakan merupakan seluruh siswa SMAN 1 Ciruas yang mengikuti ekstrakulikuler bulu tangkis sebanyak 73 siswa terdiri dari 40 orang laki-laki dan 33 orang Perempuan, menggunakan instrument Multidimensional Assessment of Teamwork in Sport (MATS) ber-bahasa Indonesia dengan mengisi angket sebanyak 5 aspek dan 66 item-item yang secara akurat mencerminkan prilaku kerja sama tim. Hasil dari penelitian ini menghasilkan 3 kategori yaitu kategori rendah, kategori sedang dan kategori tingg, dengan nilai rata-rata rendah sebesar 8%, sedang 78% dan tinggi 14%. Hal ini menunjukan bahwa siswa yang mengikuti ekstrakulikuler bulu tangkis mayoritas memiliki kerja sama tim yang sedang. Namun, terdapat juga siswa dengan kerja sama tim yang rendah dan tinggi sehingga fakta ini dapat dijadikan acuan untuk mengetahui profil Kerjasama siswa yang mengikuti ekstrakulikuler di SMAN 1 Ciruas. Kata kunci : Kerjasama, Bulu Tangkis, Ekstrakulikuler
![]() |
Text
S_JKR_2005233_Title.pdf Download (508kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2005233_Chapter1.pdf Download (196kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2005233_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (372kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2005233_Chapter3.pdf Download (225kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2005233_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (255kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2005233_Chapter5.pdf Download (82kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2005233_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (871kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?user=_a1dAd4AAAAJ&hl=en ID SINTA Dosen Pembimbing: Mudjihartono: 6199535 Burhan Hambali: 6681587 |
Uncontrolled Keywords: | KERJASAMA, BULU TANGKIS, EKSTRAKULIKULER Cooperation, Badminton, Extracurricular |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Olahraga |
Depositing User: | Muhamad Iqbal |
Date Deposited: | 15 Nov 2024 02:44 |
Last Modified: | 15 Nov 2024 02:44 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/127149 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |