PENGEMBANGAN STEM-WORKBOOK UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PEMECAHAN MASALAH DAN KOLABORASI PESERTA DIDIK PADA KONSEP FLUIDA STATIS

Vivi Mardian, - (2024) PENGEMBANGAN STEM-WORKBOOK UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PEMECAHAN MASALAH DAN KOLABORASI PESERTA DIDIK PADA KONSEP FLUIDA STATIS. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
T_FIS_2208673_Title.pdf

Download (653kB)
[img] Text
T_FIS_2208673_Chapter1.pdf

Download (189kB)
[img] Text
T_FIS_2208673_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (689kB)
[img] Text
T_FIS_2208673_Chapter3.pdf

Download (336kB)
[img] Text
T_FIS_2208673_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
T_FIS_2208673_Chapter5.pdf

Download (95kB)
[img] Text
T_FIS_2208673_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (9MB)
Official URL: https://repository.upi.edu/

Abstract

Pendekatan STEM semakin diminati guru fisika untuk meningkatkan keterampilan abad 21 peserta didik. Namun, media belajar yang tersedia belum menyediakan praktik sains dan rekayasa yang mendorong keterampilan pemecahan masalah dan kolaborasi peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan karakteristik STEM-Workbook berorientasi praktik sains dan rekayasa, mengkaji pengaruh penerapakan STEM-Workbook terhadap keterampilan pemecahan masalah dan kolaborasi peserta didik. Penelitian ini menggunakan desain metode campuran kompleks dengan jenis desain experimental study. STEM-Workbook dikembangkan berdasarkan model ADDIE. Instrumen penelitian berupa angket penilaian teman sejawat, lembar observasi, angket tanggapan peserta didik, dan soal keterampilan pemecahan masalah. Data dianalisis menggunakan software SPSS, Winsteps, dan Ms. Excel. Karakteristik STEM-Workbook yang dikembangkan dapat meningkatkan minat peserta didik terhadap pembelajaran STEM. Perolehan n-Gain kelas eksperimen yakni 0,64 (kategori sedang) dan kelas kontrol 0,33 (kategori sedang) serta uji Mann-Whitney diperoleh nilai Asymp. Sig. (2-tailed) 0,000. Hal ini menunjukkan ada perbedaan yang signifikan penggunaan STEM-Workbook terhadap keterampilan pemecahan masalah peserta didik di kelas eksperimen dibandingkan kelas kontrol. Hasil penilaian teman sejawat diperoleh nilai Asymp. Sig. (2-tailed) besar dari 0,05. Hal ini membuktikan tidak ada pengaruh yang signifikan penggunaan STEM-Workbook terhadap keterampilan kolaborasi peserta didik kelas eksperimen dibandingkan kelas kontrol. Peneliti berikutnya dapat mengkaji pengaruh STEM-Workbook terhadap keterampilan proses sains peserta didik. Physics educators are increasingly turning to the STEM method to help their pupils develop 21st-century abilities. However, the existing learning resources do not yet include science and engineering techniques that promote students' problem-solving and teamwork abilities. The purpose of this study is to identify the features of scientific and engineering practice-oriented STEM-Workbooks while also investigating the impact of STEM-Workbooks on students' problem-solving and teamwork abilities. This study employs a complicated mixed methods design with an experimental study design type. STEM-Workbook was built using the ADDIE paradigm. The research tools included peer assessment questionnaires, observation sheets, student response questionnaires, and problem-solving skills questions. The data were analysed with SPSS, Winsteps, and MS applications. Excel. The properties of the STEM-Workbook produced can pique students' interest in STEM education. The n-Gain for the experimental class was 0.64 (medium category), whereas the control class had 0.33 (medium category), and the Asymp value was derived using the Mann-Whitney test. Sig. (2-tailed): 0.000. This demonstrates that the use of STEM-Workbooks has a substantial impact on the problem-solving skills of students in the experimental class compared to the control class. The peer evaluation findings yielded an asymp value. Sig. (2-tailed) >0.05. This demonstrates that utilising STEM-Workbooks had no significant influence on experimental students' collaboration skills when compared to the control class. Future researchers can examine the effect of STEM-Workbook on students' science process skills.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?user=QwWhBf0AAAAJ&hl=en&oi=ao ID SINTA Dosen Pembimbing: Irma Rahma Suwarma: 5983995 Judhistira Aria Utama: 6125861
Uncontrolled Keywords: STEM-Workbook, Keterampilan Pemecahan Masalah, Keterampilan Kolaborasi, Fluida Statis STEM-Workbook, Problem-solving Skill, Collaboration skills, Statics Fluid
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QC Physics
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Fisika S-2
Depositing User: Vivi Mardian
Date Deposited: 14 Aug 2024 08:12
Last Modified: 16 Aug 2024 07:18
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/120266

Actions (login required)

View Item View Item