PETA KONSEP UNTUK MENEMUKAN LUAS DAERAH SEGI EMPAT DENGAN METODE PEMBELAJARAN INKUIRI : Suatu Penelitian Desain terhadap Siswa kelas VIII B di MTs Al-Mukhlis Cangkuang Soreang Kabupaten Bandung

    Ridha Handayani, - (2010) PETA KONSEP UNTUK MENEMUKAN LUAS DAERAH SEGI EMPAT DENGAN METODE PEMBELAJARAN INKUIRI : Suatu Penelitian Desain terhadap Siswa kelas VIII B di MTs Al-Mukhlis Cangkuang Soreang Kabupaten Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Proses pembelajaran matematika di sekolah kurang diminati oleh siswa, sehingga siswa kurang bersemangat dalam mengikuti proses pembelajaran. Untuk mengantisipasi masalah-masalah yang timbul selama proses pembelajaran maka peneliti menggunakan metode pembelajaran inkuiri yang diharapkan dapat mengembangkan proses berpikir siswa secara kritis, logis, sistimatis dan kreatif untuk mencari dan menemukan sendiri jawaban dari suatu masalah yang dipertanyakan, menarik perhatian siswa dan dapat memancing rasa penasaran mereka akan materi pelajaran serta soal-soal yang diberikan oleh guru. Metode ini dicobakan pada materi Segi Empat khususnya menemukan luas daerah segi empat, dengan pendekatan konsep luas daerah segitiga dan persegi panjang. Agar lebih mudah memahami konsep maka materi pelajaran ini disajikan dalam bentuk peta konsep. Penelitian ini dilakukan terhadap siswa kelas VIII B di MTs Al-Mukhlis Cangkuang Soreang Kabupaten Bandung. Prosedur penelitian ini; guru menyajikan topik Segi Empat dalam bentuk peta konsep. Kemudian siswa dibagi dalam beberapa kelompok dan masing-masing siswa diberikan satu LKS tentang menemukan luas daerah segi empat. Berdasarkan hasil analisis retrospektif, beberapa siswa sudah bisa menemukan luas daerah segi empat melalui luas segitiga dan persegi panjang. Disamping itu, dengan metode pembelajaran inkuiri dapat mengembangkan proses berpikir secara kritis, logis, sistimatis dan kreatif untuk mencari dan menemukan sendiri jawaban dari suatu masalah yang dipertanyakan. Pembelajaran secara berkelompok dapat membuat siswa berdiskusi dan berbagi strategi satu sama lain sehingga dapat memecahkan masalah, belajar lebih semangat, interaktif, kreatif dalam melakukan penyelidikan dan menemukan sendiri jawaban dari suatu masalah yang dipertanyakan. Adapun soal yang paling disukai oleh siswa adalah soal hands-on activity.

    [thumbnail of s_pmtk_0802495_chapter1.pdf] Text
    s_pmtk_0802495_chapter1.pdf

    Download (250kB)
    [thumbnail of s_pmtk_0802495_chapter2.pdf] Text
    s_pmtk_0802495_chapter2.pdf

    Download (259kB)
    [thumbnail of s_pmtk_0802495_chapter3.pdf] Text
    s_pmtk_0802495_chapter3.pdf

    Download (325kB)
    [thumbnail of s_pmtk_0802495_chapter5.pdf] Text
    s_pmtk_0802495_chapter5.pdf

    Download (241kB)
    [thumbnail of s_pmtk_0802495_bibliography.pdf] Text
    s_pmtk_0802495_bibliography.pdf

    Download (239kB)
    Official URL: http://repository.upi.edu
    Item Type: Thesis (S1)
    Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Endang Mulyana : - Encum Sumiyati : -
    Subjects: Q Science > QA Mathematics
    Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Matematika - S1 > Program Studi Pendidikan Matematika
    Depositing User: Rini Indriani
    Date Deposited: 02 Nov 2023 06:38
    Last Modified: 02 Nov 2023 06:38
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/110147

    Actions (login required)

    View Item View Item