APLIKASI GAYA LINEAR DRUMMING OLEH CARTER BEAUFORD PADA LAGU ANT担 MARCHING

Yeru Hendra Mahmeru, - (2011) APLIKASI GAYA LINEAR DRUMMING OLEH CARTER BEAUFORD PADA LAGU ANT担 MARCHING. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_sdt_050625_table_of_content.pdf

Download (259kB)
[img] Text
s_sdt_050625_chapter1.pdf

Download (277kB)
[img] Text
s_sdt_050625_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (926kB)
[img] Text
s_sdt_050625_chapter3.pdf

Download (273kB)
[img] Text
s_sdt_050625_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (554kB)
[img] Text
s_sdt_050625_chapter5.pdf

Download (244kB)
[img] Text
s_sdt_050625_bibliography.pdf

Download (250kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan di lapangan bahwa masih banyak musisi, khususnya drummer yang belum memahami tentang gaya linear drumming padahal mereka sering memainkan gaya tersebut dalam berbagai jenis musik populer. Musik populer adalah nama bagi aliran-aliran musik yang didengar luas oleh pendengarnya dan kebanyak bersifat komersial. Sesuai dengan penjelasan, musik populer terbagi menjadi beberapa jenis menurut bentuk dan gayanya masing–masing. Untuk musik populer yang menggunakan drum, dapat terlihat dengan jelas perbedaan bentuk dan gayanya melalui bentuk ritmik dari permainan drum. Dengan kata lain instrumen drum memiliki peranan yang sangat penting dalam musik populer. Perkembangan musik populer tersebut berpengaruh juga terhadap perkembangan teknik dan gaya permainan drum. Salah satu gaya permainan drum yang merupakan hasil perkembangan dari jenis musik populer adalah gaya linear drumming. Secara teknis, Linear dalam permainan drum mengartikan bahwa hampir tidak ada satupun pukulan yang jatuh bersamaan, atau dengan kata lain secara umum tiap pukulan jatuh secara bergantian. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana permainan gaya linear drumming dan teknik apa saja yang digunakan oleh Carter Beauford pada lagu ant’s marching. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan menggunakan paradigma kualitatif. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, di dapatkan gambaran tentang permainan gaya linear drumming dan teknik apa saja yang digunakan oleh Carter Beauford. Adapun teknik yang dilakukan oleh Carter Beauford adalah single stroke, double stroke, drag dan flam.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil SSDT MAH a-2011
Uncontrolled Keywords: Gaya Linear, Drumming, Musik
Subjects: L Education > L Education (General)
M Music and Books on Music > M Music
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Seni Musik
Depositing User: Rizki Melinda Sari
Date Deposited: 27 Aug 2023 01:18
Last Modified: 27 Aug 2023 01:18
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/96955

Actions (login required)

View Item View Item