Agus Wahyu, - (2006) STUDI KOMPARASI HASIL BELAJAR SISWA PADA PBM MENGGUNAKAN MODUL DENGAN PBM TEACHER CENTRE: Penelitian pada Siswa Tingkat 2 SMKN 12 Bandung Tahun Ajaran 2006/2007 untuk Mata Diklat Menerapkan Dasar Teknologi Pesawat Udara. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
S_TM_020069_Title.pdf Download (76kB) |
|
Text
S_TM_020069_Abstract.pdf Download (200kB) |
|
Text
S_TM_020069_Table_of_content.pdf Download (183kB) |
|
Text
S_TM_020069_Chapter1.pdf Download (283kB) |
|
Text
S_TM_020069_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (493kB) |
|
Text
S_TM_020069_Chapter3.pdf Download (375kB) |
|
Text
S_TM_020069_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (391kB) |
|
Text
S_TM_020069_Chapter5.pdf Download (45kB) |
|
Text
S_TM_020069_Bibliography.pdf Download (33kB) |
|
Text
S_TM_020069_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (4MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk mengungkapkan perbandingan hasil belajar siswa pada proses belajar mengajar menggunakan modul dengan proses belajar mengajar teacher centre. Latar belakang penulisan adalah terdapatnya kesenjangan pada pelaksanaan pembelajaran yang mengacu pada kurikulum SMK yang mengharuskan menggunakan modul sebagai bahan ajar, namun karena modul belum ada sehingga menghambat pelaksanaannya. Diketahui pula nilai siswa tingkat 2 tahun ajaran 2005/2006 pada mata diklat MDTPU yang mencapai kualifikasi lulus tidak lebih dari 80 %, sehingga diharapkan dengan adanya modul hasil belajar siswa dapat lebih meningkat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen, dimana memakai kelompok lain sebagai pembanding atau kelompok koreol namun ikut mendapatkan pengamatan. Penelitian ini dilakukan pada dua kelas yaitu kelas eksperimen (PBM menggunakan modul) dan kelas kontrol (PBM teacher centre). Dalam penelitian eksperimen ini akan diketahui tingkat kecepatan penyelesaian modul oleh siswa dan setiap siswa akan berbeda kecepatan penyelesaiannya. Modul untuk keperluan penelitian ini dibatasi dengan modul I s/d modul 4 Hasil penelitian eksperimen menunjukkan peningkatan hasil belajar pada kelas eksperimen dengan pencapaian nilai rata-rata 42,67 sedangkan pada kelas kontrol mencapai nilai rata-rata 30,29. Hal ini menunjukkan adanya perbedaan antara hasil belajar kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Pada kelas eksperimen dengan PBM menggunakan modul yang mampu mencapai kualifikasi lulus sebanyak 90% sedangkan pada kelas kontrol yang mampu mencapai kualifikasi lulus sebanyak 64,71 %. Hal ini menunjukkan bahwa PBM menggunakan modul mampu mengimplementasikan konsep belajar tuntas sebagaimana tuntutan dalam kurikulum. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa melalui proses belajar mengajar menggunakan modul menunjukan hasil belajar yang lebih baik jika dibandingkan dengan proses belajar mengajar teacher centre tanpa menggunakan modul.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | studi komparasi, hasil belajar, modul, teacher centre |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Mesin |
Depositing User: | Fadila Fidini |
Date Deposited: | 15 Nov 2022 02:19 |
Last Modified: | 15 Nov 2022 02:19 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/82778 |
Actions (login required)
View Item |