HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANTAR SISWA DI SEKOLAH : Studi Deskriptif Terhadap Siswa Kelas VIII di Sekolah Menengah Pertama Al-Falah Dago Bandung Tahun Ajaran 2009/2010

Maulidha Sholehah, - (2009) HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANTAR SISWA DI SEKOLAH : Studi Deskriptif Terhadap Siswa Kelas VIII di Sekolah Menengah Pertama Al-Falah Dago Bandung Tahun Ajaran 2009/2010. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_ppb_050182_table_of_content.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_ppb_050182_chapter1.pdf

Download (266kB)
[img] Text
s_ppb_050182_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (341kB)
[img] Text
s_ppb_050182_chapter3.pdf

Download (409kB)
[img] Text
s_ppb_050182_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (388kB)
[img] Text
s_ppb_050182_chapter5.pdf

Download (259kB)
[img] Text
s_ppb_050182_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (263kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang teramati antara lain permasalahan yang terjadi karena komunikasi interpersonal dalam kaitan dengan perkembangan konsep diri siswa di sekolah. Fenomena yang teramati antara lain siswa sering berbeda pendapat, siswa disekolah sering berkelahi, gagal dalam sebuah pertandingan antar kelas sampai terjadi konflik. Ditengarai kesalahpahaman antar siswa yang menyebabkan konflik dan lain sebagainya, salah satu hal yang menyebabkan permasalahan tersebut adalah kurangnya kemampuan siswa berkomunikasi interpersonal. Komunikasi interpersonal merupakan suatu pengiriman pesan-pesan dari seseorang dan diterima oleh orang lain atau sekelompok orang dengan efek dan umpan balik yang langsung di dalamnya ada tatap muka, kehangatan, fokus terhadap pembahasan yang disampaikan yang disertai adanya keterbukaan, empati, saling mendukung, sikap positif, keseimbangan, kepercayaan, kesegaran, manajemen interaksi, pengungkapan dan orientasi kepada orang lain. Dalam komunikasi interpersonal, konsep diri merupakan peran penting, yakni cenderung membuat komunikasi interpersonal lebih efektif. Konsep diri yang dimaksud adalah sebagai pandangan individu terhadap dirinya sendiri yang mencakup aspek fisik, aspek psikis, aspek sosial, aspek kebendaan dan aspek akademik. Konsep diri mempengaruhi perilaku komunikasi karena konsep diri mempengaruhi kepada pesan apa yang bersedia membuka diri, bagaimana kita mempersepsikan pesan itu, dan apa yang kita ingat. Anita Taylor dalam (Jalaluddin Rahmat, 1996 : 109). Berdasarkan uraian diatas penelitian ini di beri judul hubungan antara konsep diri dengan komunikasi interpersonal antar siswa di sekolah (studi deskriptif terhadap siswa-siswi kelas viii di sekolah menengah pertama al-falah dago bandung tahun ajaran 2009/2010). Penelitian ini bertujuan memperoleh gambaran umum konsep diri siswa kelas VIII SMP Al-Falah dago bandung tahun ajaran 2009/2010, memperoleh gambaran umum komunikasi interpersonal antar siswa kelas VIII SMP Al-Falah dago Bandung tahun ajaran 2009/2010 dan mengetahui hubungan antara konsep diri dengan komunikasi interpersonal antar siswa kelas VIII SMP Al Falah dago bandung tahun ajaran 2009/2010. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, ini dimaksudkan untuk memperoleh gambaran tentang nilai dari subjek penelitian pada waktu sekarang yang berkaitan dengan konsep diri dengan komunikasi interpersonalnya, yang dilakukan secara aktual melalui proses pengolahan, analisis, penafsiran dan penyimpulan data hasil penelitian. Metode ini bertujuan untuk melukiskan keadaan pada saat penelitian dilakukan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan hasil pengolahan data, gambaran umum konsep diri siswa terbagi hampir merata pada setiap kategori. Untuk kategori sangat tinggi (ST) 5,71%, tinggi (T) sebesar 32,86 %, sedang (S) sebesar 44,29%, dan pada kategori rendah (R) sebesar 17,14 %. Dan berdasarkan hasil pengolahan data, gambaran umum komunikasi interpersonal siswa terbagi hampir merata pada setiap kategori . Untuk kategori sangat tinggi (ST) 28,57 %, tinggi (T) sebesar 30,00 %, sedang ( S) sebesar 22,86%, dan pada kategori rendah (R) sebesar 18,57 %. Lalu berdasarkan hasil pengolahan data dengan menggunakan analisis korelasi person pruduct moment, ditemukan derajat korelasi sebesar 0,528. Berdasarkan pedoman interpretasi Guildford (Sugiono, 2006), korelasi 0,528 termasuk pada kategori hubungan yang sedang. Simpulan dari penelitian ini adalah Secara umum konsep diri siswa kelas VIII SMP Al-Falah Dago Bandung tahun ajaran 2009/2010 berada pada kategori sedang, secara umum komunikasi interpersonal antar siswa kelas VIII SMP Al-Falah Dago Bandung tahun ajaran 2009/2010 berada pada kategori tinggi dan terdapat hubungan yang signifikan antara konsep diri dengan komunikasi interpersonal, dengan kategori korelasi sedang. Semakin tinggi konsep diri pada siswa kelas VIII di SMP Al-Falah Dago Bandung tahun ajaran 2009/2010, cenderung semakin efektif komunikasi interpersonal. Sebaliknya semakin rendah konsep diri pada siswa kelas VIII di SMP Al-Falah Dago Bandung tahun ajaran 2009/2010 cenderung semakin rendah pula komunikasi interpersonal.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: konsep diri, komunikasi interpersonal, siswa SMP.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Psikologi dan Bimbingan
Depositing User: Cintami Purnama Rimba
Date Deposited: 04 Aug 2023 06:50
Last Modified: 04 Aug 2023 06:50
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/63301

Actions (login required)

View Item View Item