PROFIL IMPLEMENTASI INOVASI KURIKULUM STM PEMBANGUNAN BANDUNG

Mukhidin, - (1997) PROFIL IMPLEMENTASI INOVASI KURIKULUM STM PEMBANGUNAN BANDUNG. S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
D_PK_744_Table_of_Content.pdf

Download (288kB)
[img] Text
D_PK_744_Chapter1.pdf

Download (597kB)
[img] Text
D_PK_744_Chapter3.pdf

Download (680kB)
[img] Text
D_PK_744_Chapter5.pdf

Download (664kB)
[img] Text
D_PK_744_Bibliography.pdf

Download (404kB)
[img] Text
D_PK_744_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (983kB)
Official URL: http://repository.upi.edu/

Abstract

H asalah utama yang dihadapi Sekolah Teknologi Henengah (STM) adalah mutu lulusan yang tidak sesuai dengan standar kualifikasi keahlian dari industri. Untuk mengatasi masalah tersebut Mendikbud melakukan program link and match antara STM dengan dunia industri sebagai upaya menjembatani kesesuaian antara mutu tamatan sekolah dengan keahlian yang dituntut dunia industri. Di antara sekian STM yang ada di Indonesia, ada STM yang telah melakukan program liuk and. match dan telah menunjukkan hasilnya yakni STM Pembangunan Bandung (91,54 X) lulusannya dapat bekerja di industri. Untuk mengungkap kunci keberhasilan sekolah dalam melakukan implementasi kurikulum dirumuskan pertanyaan sebagai berikut : bagaimanakah profil implementasi inovasi kurikulum di STM Negeri Pembangunan Bandung ? Terdapat banyak konsep yang dapat menjawab pertanyaan di atas tetapi dalam studi ini promovendus memakai pendekatan konsep Leithwood. Menurut konsep ini ada 4 dimensi kurikulum yang bisa digunakan untuk memecahkan masalah yang terjadi di sekolah. Pemecahan masalah oleh guru dengan memakai empat dimensi kurikulum (tujuan, bahan, strategi mengajar dan evaluasi) merupakan inovasi kurikulum. Perilaku guru dalam memecahkan masalah yang dihadapinya pada mata pelajaran yang dipegangnya dikelompokkan dalam empat kategori yaitu : jenis, waktu, standar dan pelaporan. Studi ini mengungkapkan keberhasilan STM Negeri Pembangunan Bandung dalam melakukan implementasi kurikulum dengan konsentrasi penelitian pada jurusan Elektronika Industri untuk sebelas mata pelajaran. Metoda penelitiannya mempergunakan studi kasus kualitatif. Dari hasil penelitian yang dilaksanakan mulai bulan September 1993 sampai dengan bulan Desember 1995 diperoleh hasil sebagai berikut: pertama, terdapat variasi level inovasi di antara sebelas mata pelajaran dasar kejuruan dan kejuruan, di mana dalam setiap mata pelajaran terdapat empat variasi level inovasi dimensi kurikulum dan di dalam dimensi kurikulum tersebut juga terjadi variasi level inovasi perilaku guru; kedua, untuk menentukan guru yang profesional tidak cukup dinilai dari hanya satu dimensi perilaku saja tetapi ditentukan oleh berbagai perilaku guru; ketiga, untuk mencapai level inovasi yang paling tinggi diperlukan waktu yang bervariasi dan sejumlah kemampuan dalam mengaplikasikan elektronika, komputer, mikroprosessor dan sistem kontrol di dalam praktik di laboratorium maupun menjadi interface dengan industri elektronika; keempat, dalam implementasi kurikulum terdapat sejumlah hambatan yang bervariasi untuk mencapai level yang paling tinggi yang secara umum dapat dikelompokkan dalam tiga hambatan pokok yakni hambatan yang berasal dari GBPP kurikulum 1994, hambatan yang berasal dari guru itu sendiri dalam memahami perkembangan elektronika, komputer, mikroprosessor dan kontrol yang ada di industri, dan hambatan yang berasal dari kurangnya sarana dan prasarana praktikum di laboratorium; kelima, inovasi guru pada 11 mata pelajaran kejuruan menghasilkan GBPP baru dimana pada mata pelajaran dasar kejuruan bervariasi dari level tiga sampai dengan empat dan pada mata pelajaran kejuruan bervariasi dari level empat sampai dengan level lima; keenam, model profil inovasi kurikulum Leithwood mempunyai kelebihan dalam menjelaskan perilaku guru ketika menerima inovasi

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: INOVASI KURIKULUM
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pengembangan Kurikulum S-3
Depositing User: Windhi Nur'aeni Basuki
Date Deposited: 01 Dec 2020 07:21
Last Modified: 01 Dec 2020 07:21
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/56658

Actions (login required)

View Item View Item