Badruzzaman, Fauzi (2016) PENGARUH SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH DAN CONTINUOUS PROFESSIONAL DEVELOPMENT GURU TERHADAP MUTU LAYANAN PEMBELAJARAN GURU SEKOLAH DASAR NEGERI DI KOTA TASIKMALAYA. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Kepuasan siswa merupakan target akhir dari sebuah proses pelaksanaan kegiatan belajar mengajar, yang ditandai sikap siswa yang memperlihatkan rasa senang karena adanya kesesuaian antara apa yang diharapkan dan dibutuhkan dengan kenyataan yang diterima. Pada hakikatnya, Tangible, Assurance, Realibility, Resvonsiveness dan Empathy merupakan indikator dari mutu layanan pembelajaran yang dibutuhkan untuk mencapai sekolah yang bermutu. Penelitian ini mengkaji tentang besaran pengaruh supervisi akademik kepala sekolah dan continuous professional development (CPD) terhadap mutu layanan pembelajaran guru SD Negeri di Kota Tasikmalaya. Tujuan penelitian adalah mengetahui besaran pengaruh supervisi akademik kepala sekolah dan continuous professional development (CPD) terhadap mutu layanan pembelajaran guru. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey dengan pendekatan kuantitatif melalui analisis deskriptif dengan korelasional dan regresi. Data diambil dengan menggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah Kepala sekolah dan Guru SDN di Kota Tasikmalaya. Sampel penelitian menggunakan teknik Purposive Sampling. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa: (1) supervisi akademik kepala sekolah berpengaruh terhadap mutu layanan pembelajaran sebesar 26,2% (2) CPD berpengaruh terhadap mutu layanan pembelajaran guru sebesar 37,2% (3) supervisi akademik kepala sekolah, dan continuous professional development (CPD) guru terhadap mutu layanan pembelajaran guru sebesar 34,8%. Kesimpulannya Secara bersama-sama Supervisi Akademik kepala sekolah dan Continuous Professional Development berpengaruh secara positif dengan kriteria cukup kuat terhadap mutu layanan pembelajaran guru.
|
Text
T_ADPEN_1404514_Title.pdf Download (103kB) | Preview |
|
|
Text
T_ADPEN_1404514_Abstract.pdf Download (131kB) | Preview |
|
|
Text
T_ADPEN_1404514_Table_of_content.pdf Download (137kB) | Preview |
|
|
Text
T_ADPEN_1404514_Chapter1.pdf Download (267kB) | Preview |
|
![]() |
Text
T_ADPEN_1404514_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (492kB) |
|
|
Text
T_ADPEN_1404514_Chapter3.pdf Download (673kB) | Preview |
|
![]() |
Text
T_ADPEN_1404514_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (705kB) |
|
|
Text
T_ADPEN_1404514_Chapter5.pdf Download (64kB) | Preview |
|
|
Text
T_ADPEN_1404514_Bibliography.pdf Download (76kB) | Preview |
|
![]() |
Text
T_ADPEN_1404514_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (281kB) |
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Additional Information: | No. Panggil : T ADPEN BAD p-2016; Pembimbing : I. ENdang Hermawan, II. Cicih Sutarsih. |
Uncontrolled Keywords: | countinuous professional development, mutu layanan pembelajaran, supervisi akademik kepala sekolah. |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Administrasi Pendidikan S-2 |
Depositing User: | Mr mhsinf 2017 |
Date Deposited: | 14 Sep 2017 07:43 |
Last Modified: | 14 Sep 2017 07:43 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/25901 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |