PENERAPAN TEKNIK PENCIPTAAN MUSIKALISASI PUISI ARI KPIN DALAM PEMBELAJARAN PENCIPTAAN MUSIKALISASI PUISI : Penelitian Eksperimen Kuasi pada Siswa Kelas XISMAN 1 Lembang Tahun Ajaran 2015/2016

Theofilus, Pahala (2015) PENERAPAN TEKNIK PENCIPTAAN MUSIKALISASI PUISI ARI KPIN DALAM PEMBELAJARAN PENCIPTAAN MUSIKALISASI PUISI : Penelitian Eksperimen Kuasi pada Siswa Kelas XISMAN 1 Lembang Tahun Ajaran 2015/2016. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_IND_1105504_Title.pdf

Download (194kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IND_1105504_Abstract.pdf

Download (247kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IND_1105504_Table_of_content.pdf

Download (255kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IND_1105504_Chapter1.pdf

Download (265kB) | Preview
[img] Text
S_IND_1105504_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (437kB)
[img]
Preview
Text
S_IND_1105504_Chapter3.pdf

Download (474kB) | Preview
[img] Text
S_IND_1105504_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
S_IND_1105504_Chapter5.pdf

Download (191kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_IND_1105504_Bibliography.pdf

Download (131kB) | Preview
[img] Text
S_IND_1105504_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (977kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keadaan pendidikan bahasa dan sastra Indonesia dimana salah satu materi pembelajarannya yaitu materi pembelajaran musikalisasi puisi telah tercantum dalam kurikulum, sehingga materi pembelajaran musikalisasi harus diterima oleh siswa. Namun kenyataan di lapangan siswa tidak menerima materi pembelajaran musikalisasi puisi dikarenakan guru atau pendidik kesulitan mengajarkan pembelajaran musikalisasi puisi. Untuk menyikapi keadaan tersebut peneliti mencoba meneliti teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin dalam pembelajaran musikalisasi puisi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil pembelajaran musikalisasi puisi di SMA Negeri 1 Lembang; mendeskripsikan proses pembelajaran musikalisasi puisi menggunakan teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin; mendeskripsikan kemampuan penciptaan musikalisasi puisi siswa sebelum dan sesudah menerima penerapan pembelajaran teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin; untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan penciptaan musikalisasi puisi siswa di kelas eksperimen dan kelas kontrol. membuktikan keefektifan teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin dalam pembelajaran musikalisasi puisi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen kuasi dengan desain penelitian the randomized pretest-postest control group design. Adapun hasil penelitian ini, berdasarkan penghitungan uji hipotesis dengan taraf kepercayaan 95% dan derajat kebebasan (dk) = 54 diperoleh hasil ttabel sebesar 2,0063 dan thitung sebesar 8,24. Hal ini berarti thitung (8,24) > ttabel (2,0063). Dengan kata lain, terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan penciptaan musikalisasi puisi di kelas eksperimen dan kelas kontrol setelah kelas eksperimen mendapat perlakuan teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin dalam pembelajaran musikalisasi puisi. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak. Artinya, teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin efektif dalam pembelajaran musikalisasi puisi. Kata kunci: teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin, Pembelajaran musikalisasi puisi. The research is conducted by the situation of Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia nowadays which one of the learning material is musical poetry that have been listed in the curriculum so that musical learning material must be accepted by the students. The fact, however, the students cannot accept the learning material well because the teachers or the educators find hard to teach it at school. To face this situation, the researcher is trying to research the technique of composition creation in Ari Kpin’s musical poetry. The purpose of the research is to describe the profile of musical poetry learning in SMA Negeri 1 Lembang by describing the process of musical poetry using Ari Kpin’s musical poetry before and after the students learn the technique so that the students know the significant differences between the ability of students’ musical poetry technique in the experiment class and control class to prove the effectiveness of Ari Kpin’s musical poetry technique in musical poetry learning. The method which is used in the method is Kuasi method with the randomized pretest-postest control group design. According to Hypothesis accumulation, the result of the research is 95% with credibility and degree (dk) is 54 that is accumulated from t-Tabel= 2.0063 and t-Hitung= 8, 24. This means that t-Hitung (8, 24) > t-Tabel (2, 0063). In other words, there is a significant difference between the ability of students’ musical poetry technique in the experiment class and control class after the class learns well the technique of composition creation in Ari Kpin’s musical poetry. Based on the research, it can be concluded that Ha is accepted and Ho is rejected. That means Ari Kpin’s musical poetry technique is effective in musical poetry learning. Keywords: the technique of composition creation in Ari Kpin’s musical poetry, musical poetry learning.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No. Panggil : S IND THE p-2015; Pembimbing : I. Ma’mur Saadie, II. Nenden Lilis Aisyah
Uncontrolled Keywords: teknik penciptaan musikalisasi puisi Ari Kpin, Pembelajaran musikalisasi puisi.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Mrs. Neni Sumarni
Date Deposited: 20 Oct 2016 01:24
Last Modified: 20 Oct 2016 01:24
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/22279

Actions (login required)

View Item View Item