MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI OPERASI HITUNG CAMPURAN BILANGAN BULAT

Santi, Novi Ros (2013) MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI OPERASI HITUNG CAMPURAN BILANGAN BULAT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_PGSD_0902829_Title.pdf

Download (492kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PGSD_0902829_Abstract.pdf

Download (262kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PGSD_0902829_Table_of_Content.pdf

Download (271kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PGSD_0902829_Chapter1.pdf

Download (276kB) | Preview
[img] Text
S_PGSD_0902829_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (347kB)
[img]
Preview
Text
S_PGSD_0902829_Chapter3.pdf

Download (513kB) | Preview
[img] Text
S_PGSD_0902829_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (770kB)
[img]
Preview
Text
S_PGSD_0902829_Chapter5.pdf

Download (182kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_PGSD_0902829_Bibliography.pdf

Download (121kB) | Preview
[img] Text
S_PGSD_0902829_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (458kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kondisi di lapangan, khususnya di SDN Cibeunying Lembang, guru masih menggunakan metode konvensional sehingga keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran sangat kurang dan guru jarang memberikan waktu untuk menyelesaikan atau mendiskusikan suatu masalah sehingga siswa kurang termotivasi untuk belajar dan berpikir secara mandiri. Siswa juga jarang diberi kesempatan untuk bekerjasama dengan teman dalam kelompok. Untuk itu peneliti menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe think pair share untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SDN Cibeunying Lembang. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan model spiral. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing siklus terdiri dari dua pertemuan. Instrumen penelitian ini adalah lembar soal individu, lembar observasi sikap siswa, serta lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Setelah pelaksanaan penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa: (1) pembelajaran tipe think pair share guna meningkatkan hasil belajar siswa dalam penelitian ini dilakukan dalam tiga tahap, yaitu think, pair, dan share. Think adalah tahap di mana siswa memikirkan dan mengerjakan tugas yang diberikan menggunakan kemampuan sendiri, pair adalah tahap di mana siswa berdiskusi dengan partner atau pasangan mereka, dan share adalah tahap siswa dapat menyampaikan ide dan tanggapan mengenai penyelesaian tugas yang telah mereka laksanakan. (2) Pelaksanaan pembelajaran matematika dengan model pembelajaran tipe think pair share di kelas IV SDN Cibeunying Lembang dapat meningkatkan hasil belajar siswa, hal ini dilihat dari: (a) data ketuntasan klasikal hasil tes siswa dari 70% pada siklus I meningkat menjadi 90% (b) data observasi sikap siswa secara klasikal yang mencapai 50% pada siklus I menjadi 90% pada siklus II. Kata Kunci: Model pembelajaran kooperatif, think pair share, hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi
Depositing User: Riki N Library ICT
Date Deposited: 30 Sep 2013 04:51
Last Modified: 30 Sep 2013 04:51
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/1924

Actions (login required)

View Item View Item