MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING (GUIDED INQUIRY) DALAM MENINGKATKAN CREATIVE THINKING SKILL PADA PEMBELAJARAN GEOGRAFI: STUDI KASUS KELAS XI DI SMAN 13 BANDUNG

A'isy Muhammad Zain, - (2024) MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING (GUIDED INQUIRY) DALAM MENINGKATKAN CREATIVE THINKING SKILL PADA PEMBELAJARAN GEOGRAFI: STUDI KASUS KELAS XI DI SMAN 13 BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Dunia pendidikan abad 21 menuntut peserta didik memiliki kemampuan berpikir kreatif untuk menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks. Penggunaan model pembelajaran yang kurang bervariasi berdampak pada rendahnya kemampuan berpikir kreatif peserta didik. SMAN 13 Bandung merupakan salah satu sekolah dengan temuan kemampuan berpikir kreatif yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan berpikir kreatif peserta didik di SMAN 13 Bandung. Metode penelitian menggunakan Quasi Eksperimental. Instrument dalam penelitian ini meliputi lembar observasi, tes dan angket yang diukur dengan 5 indikator berdasarkan teori dari Hasanah. Sampel penelitian ini meliputi kelas XI-5 (eksperimen 1) dan XI-8 (eksperimen 2). Teknik analisis data yang digunakan yakni uji normalitas, uji homogenitas, uji Independent Sample T-Test dan uji regresi linear sederhana. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan 1) Terdapat perbedaan model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan peningkatan yang signifikan pada kelas eksperimen 1sebesar 24% dan perolehan nilai Sig. sebesar 0,000 <0,05 2) Terdapat perbedaan kemampuan berpikir kreatif pada kelas eksperimen 2 dengan peningkatan sebesar 7% dan perolehan nilai Sig. sebesar 0,001<0,05. 3) Terdapat perbedaan kemampuan berpikir kreatif pada kelas eksperimen 1 dan eksperimen 2. Dimana perolehan nilai Mean kelas eksperimen 1 lebih besar yaitu mencapai 86,6571 dibandingkan kelas eksperimen 2 yang hanya berjumlah 60,8571 dengan nilai Sig sebesar 0,006 <0,05. 4) Terdapat perbedaan pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing yaitu sebesar 59,7% dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional yang hanya berjumlah 0,7%. Penelitian ini diharapkan menjadi acuan dalam meningkatkan berpikir kreatif peserta didik pada proses belajar geografi dengan penggunaan model pembelajaran yang inovatif. 21st century education requires students to possess creative thinking skills to face increasingly complex challenges. The limited use of varied learning models has resulted in students' low creative thinking abilities. SMAN 13 Bandung is a school where low creative thinking skills have been observed. This study aims to analyze the effect of guided inquiry learning models on students' creative thinking abilities at SMAN 13 Bandung. The research employs a Quasi-Experimental method. Instruments include observation sheets, tests, and questionnaires, measuring five indicators based on Hasanah's theory. The sample comprises classes XI-5 (experiment 1) and XI-8 (experiment 2). Data analysis techniques include normality test, homogeneity test, Independent Sample T-Test, and simple linear regression. Results show: 1) A significant 24% increase in guided inquiry learning model implementation in experiment 1 class (Sig. 0.000

[img] Text
S_GEO_2006321_Title.pdf

Download (954kB)
[img] Text
S_GEO_2006321_Chapter1.pdf

Download (333kB)
[img] Text
S_GEO_2006321_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (562kB)
[img] Text
S_GEO_2006321_Chapter3.pdf

Download (729kB)
[img] Text
S_GEO_2006321_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (588kB)
[img] Text
S_GEO_2006321_Chapter5.pdf

Download (110kB)
[img] Text
S_GEO_2006321_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
Official URL: https://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?view_op=list_works&hl=en&authuser=1&user=DLMA6TwAAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing SINTA ID: 257576 SINTA ID: 5979043
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran, Inkuiri Terbimbing, Kemampuan berpikir kreatif Learning Model, Guided Inquiry, Creative Thinking Skills
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Geografi-S1
Depositing User: A'isy Muhammad Zain
Date Deposited: 04 Oct 2024 08:17
Last Modified: 04 Oct 2024 08:17
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/126926

Actions (login required)

View Item View Item