PENERAPAN PROJECT DIGITAL HISTORY BULLETIN BOARD UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH: Penelitian Tindakan Kelas di Kelas XI IPS 4 SMAN 1 Sukaresmi

Firna Febrian, - (2024) PENERAPAN PROJECT DIGITAL HISTORY BULLETIN BOARD UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH: Penelitian Tindakan Kelas di Kelas XI IPS 4 SMAN 1 Sukaresmi. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada hasil temuan peneliti ketika melakukan observasi pra-penelitian di mana peneliti menemukan masalah yakni rendahnya kreativitas siswa kelas XI IPS 4 SMAN 1 Sukaresmi. Pada tahap perencanaan, meneliti merencanakan penerapan Project Digital History Bulletin Board. Pelaksanaan pembelajaran Sejarah dengan menerapkan Project Digital History Bulletin Board yang bertujuan untuk meningkatkan kreativitas siswa dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tindakan dengan menggunakan desain penelitian John Elliot yang mencakup identifikasi masalah, menyusun rencana umum, langkah tindakan 1 hingga tindakan 4, monitor implementasi, dan refleksi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kreativitas siswa mengalami peningkatan dalam setiap siklusnya. Hal ini terlihat dari peningkatan skor pada semua indikator yang diukur yakni indikator kelancaran, keluwesan, elaborasi, dan orisinalitas. Pada siklus I perolehan skor kreativitas siswa mencapai 59,37%. Angka tersebut termasuk pada kategori cukup. Sementara pada siklus II perolehan skor kreativitas siswa mencapai 77,63% dan termasuk pada kategori baik. Dalam melaksanakan pembelajaran melalui penerapan Project Digital History Bulletin Board tentunya terdapat berbagai kendala yang dihadapi peneliti, namun kendala tersebut dapat diatasi berkat kerja sama antara peneliti dan guru mitra untuk mengotimalkan penerapan Project Digital History Bulletin Board dalam pembelajaran Sejarah. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan project digital history bulletin board dapat meningkatkan kreativitas siswa dalam pembelajaran Sejarah di kelas XI IPS 4 SMAN 1 Sukaresmi. This research is based on the results of the researcher's findings when conducting pre-research observations where the researcher found a problem, namely the low creativity of class XI IPS 4 students at SMAN 1 Sukaresmi. In the planning stage, research plans to implement the Digital History Bulletin Board Project. The implementation of history learning by implementing the Digital History Bulletin Board Project which aims to increase student creativity is carried out in two cycles. Each cycle consists of four actions using the John Elliot research design which included problem identification, general plan, action steps 1 to action 4, implementation monitoring, and reflection. The results of this research show that student creativity has increased in each cycle. This can be seen from the increase in scores on all indicators measured, namely fluency, flexibility, elaboration and originality. In the first cycle, students' creativity scores reached 59.37%. This figure is included in the sufficient category. Meanwhile, in cycle II, students' creativity scores reached 77,63% and were included in the good category. In carrying out learning through the application of the Digital History Bulletin Board Project, of course there are various obstacles faced by researchers, but these obstacles can be overcome thanks to collaboration between researchers and partner teachers to optimize the application of the Digital History Bulletin Board Project in History learning. From this research it can be concluded that implementing the digital history bulletin board project can increase students' creativity in learning History in class XI IPS 4 SMAN 1 Sukaresmi.

[img] Text
S_SEJ_2000772_Title.pdf

Download (1MB)
[img] Text
S_SEJ_2000772_Chapter1.pdf

Download (190kB)
[img] Text
S_SEJ_2000772_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (375kB)
[img] Text
S_SEJ_2000772_Chapter3.pdf

Download (254kB)
[img] Text
S_SEJ_2000772_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (4MB)
[img] Text
S_SEJ_2000772_Chapter5.pdf

Download (92kB)
[img] Text
S_SEJ_2000772_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (4MB)
Official URL: https://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?hl=id&view_op=list_works&authuser=1&gmla=AC6lMd8QwCtvnKaC7GwmIcaUVjVZiC9wQpumzUSqsYBYP1AQY53zidEuOigN79Jxrmsu2Fsfx-B3jTht7og0KfTnN8ws54dc6wrL&user=96dxMnQAAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Nana Supriatna: 5993532 Yeni Kurniawati Sumantri: 6123152
Uncontrolled Keywords: Kreativitas, Digital History Bulletin Board, Pembelajaran Sejarah
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Firna Febrian
Date Deposited: 08 Sep 2024 00:16
Last Modified: 08 Sep 2024 00:16
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/123441

Actions (login required)

View Item View Item