Fitria Permatasari, - (2012) KOSAKATA SERAPAN BAHASA BELANDA PADA PERISTILAHAN HUKUM, PEMERINTAHAN, DAN POLITIK DALAM BAHASA INDONESIA DI MAJALAH TEMPO. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Belanda merupakan sumber utama untuk menimba ilmu bagi kaum pergerakan. Oleh karena itu, komunikasi gagasan kenegaraan pada saat negara Indonesia didirikan banyak mengacu pada bahasa Belanda. Hukum di Indonesia sendiri merupakan campuran dari sistem hukum-hukum Eropa, bahkan Kitab Undang-undang Hukum Perdata yang berlaku di Indonesia tidak lain adalah terjemahan dari Burgerlijk Wetboek yang berlaku di kerajaan Belanda. Tidak hanya itu, peraturan politik bahasa pada zaman jajahan lambat laun menjadikan bahasa Belanda menjadi bahasa pendonor di Indonesia. Penelitian ini membahas kosakata serapan bahasa Belanda dalam bahasa Indonesia pada peristilahan hukum, pernerintahan, dan politik, seperti dianulir, direktur jenderal. kompensasi, partai, dan premanisme politik, ditinjau dari (I) bentuk lingual; (2) pergeseran fonologis, morfologis, dan semantis; (3) penyebab pergeseran fonologis, morfologis, dan semantis; (4) frekuensi penggunaan kosakata serapan bahasa Belanda dengan kosakata serapan bahasa Asing lain pada peristilahan hukum, pemerintahan, dan politik; serta (5) bentuk penyesuaian kosakata serapan bahasa Belanda pada peristilahan hukum, pernerintahan, dan politik terhadap Ejaan Yang Disempurnakan dalam bahasa Indonesia di majalah Tempo edisi pilihan 20 I 1- 2012. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (I) bentuk lingual; (2) pergeseran fonologis, morfologis, dan semantis; (3) penycbab pergeseran fonologis, morfologis, dan semantis; ( 4) frekuensi penggunaan kosakata serapan bahasa Belanda dengan kosakata serapan bahasa Asing lain pada peristilahan hukum, pemerintahan, dan politik; serta (5) bentuk penyesuaian kosakata serapan bahasa Belanda pada peristilahan hukurn, pemerintahan, dan politik terhadap Ejaan Yang Disernpurnakan dalam bahasa Indonesia di majalah Tempo edisi pilihan 2011-2012. Penelitian ini menggunakan metode perbandingan tetap kualitatif karena objek penelitian dibahas secara mendalarn berdasarkan rumusan masalah yang akan dipecahkan. Pengurnpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik penelaahan dokumen, dan teknik catat sebagai teknik turunan. Surnber data penelitian ini diambil dari majalah Tempo edisi pilihan tahun 2011-2012. lnstrumen yang digunakan berupa kartu rekapitulasi data dan kartu data. Berdasarkan data yang telah terkumpul, terdapat bentuk lingual berupa kata dan frasa. Ditemukan data yang mengalami pergeseran fonologis, morfologis, serta semantis. Pergeseran fonologis diakibatkan oleh proses penyesuaian ejaan dan lafal menurut tata bahasa Indonesia. Pergeseran morfologis diakibatkan oleh perbedaan tata bahasa dari kedua tata bahasa untuk membentuk kata. Pergeseran semantis diakibatkan oleh perkembangan dalam bidang ilmu dan teknologi, sosial budaya, serta pemakaian kata di masyarakat. Kosakata serapan bahasa Belanda lebih sering digunakan dalam bahasa Indonesia dari pada kosakata serapan dari bahasa asing lain. Ditemukan data yang perubahannya tidak sesuai terhadap Ejaan Yang Disempurnakan.
![]() |
Text
S_IND_0800233_Title.pdf Download (624kB) |
![]() |
Text
S_IND_0800233_Chapter 1.pdf Download (457kB) |
![]() |
Text
S_IND_0800233_Chapter 2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
![]() |
Text
S_IND_0800233_Chapter 3.pdf Download (306kB) |
![]() |
Text
S_IND_0800233_Chapter 4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (8MB) |
![]() |
Text
S_IND_0800233_Chapter 5.pdf Download (206kB) |
![]() |
Text
S_IND_0800233_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (4MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing unung Sitaresmi : 5982361 SRI WIYANTI : 5982361 |
Uncontrolled Keywords: | Peristilahan Hukum, Pemerintahan, Dan Politik |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | ai nurlaela sari |
Date Deposited: | 22 Nov 2023 09:56 |
Last Modified: | 22 Nov 2023 09:56 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/113150 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |