Siti Rohimah, - (2010) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM GAME TOURNAMENT (TGT) SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (Penelitian Tindakan Kelas Pada Siswa Kelas IV B SDN I Kayu Ambon Lembang). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_pgsd_0603811_table_of_content.pdf Download (268kB) |
|
Text
s_pgsd_0603811_chapter1.pdf Download (292kB) |
|
Text
s_pgsd_0603811_chapter3.pdf Download (335kB) |
|
Text
s_pgsd_0603811_chapter5.pdf Download (253kB) |
|
Text
s_pgsd_0603811_bibliography.pdf Download (250kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta dilapangan yang menunjukkan hasil rata-rata ulangan harian siswa kelas IV B SDN I Kayu Ambon, Lembang, tahun ajaran 2009/2010 pada pembelajaran IPS sub pokok kenampakan alam dan serta hubungannya dengan keragaman sosial dan budaya ialah sebesar 45,71. Padahal Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) pada kompetensi yang diajukan adalah sebesar 60,00. Persentase siswa yang berhasil mencapai KKM hanya 23,8%. Sedangkan siswa yang belum mencapai kompetensi KKM, persentasenya sebesar 76,2%. Diketahui pula, bahwa proses pembelajaran didominasi oleh guru, dan masih menggunakan metode konvensional. Siswa baru mampu menghafal fakta, dan konsep pada tingkat ingatan, mereka belum dapat menggunakan dan menerapkannya secara efektif dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu upaya untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Game Tournament (TGT ). Pembelajaran kooperatif adalah pembelajaran yang dapat meningkatkan kinerja siswa dan merupakan salah satu model pembelajaran inovatif yang dapat memberikan kondisi belajar aktif kepada siswa melalui diskusi kelompok. Tipe Team Game Tournament (TGT) dipilih, karena di dalamnya terdapat unsur game dan tournament yang dapat menambah motivasi belajar bagi siswa, yang akhirnya dapat meningkatkan proses dan hasil belajar siswa menjadi lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketercapaian penggunaan model kooperatif tipe TGT, proses dan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TGT. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Bentuk penelitian ini dilaksanakan dalam 3 siklus. Setiap siklusnya terdiri dari 4 tahapan, yaitu perencanaan (planing), pelaksanaan (acting), pengamatan (observing) dan perenungan (reflecting). Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes, lembar observasi, angket dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkkan proses/aktifitas belajar siswa pada setiap individu mengalami peningkatan pada setiap siklusnya. Serta, adanya peningkatan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS. Dengan perolehan rata-rata nilai siklus 1 = 59.09, siklus 2 = 64,71 dan siklus 3 = 72,08. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe TGT dapat meningkatkan proses dan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS, baik kinerja guru maupun kualitas pembelajaran siswa.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing : Ruswandi Hermawan : 6002408 Dharma Kesuma : 5994667 |
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Game Tournament (TGT), Hasil Belajar |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi |
Depositing User: | Rini Indriani |
Date Deposited: | 02 Nov 2023 06:40 |
Last Modified: | 02 Nov 2023 06:40 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/111987 |
Actions (login required)
View Item |