UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA PEMBELAJARAN IPA RANGKAIAN LISTRIK SEDERHANA DI KELAS VI SEKOLAH DASAR

Sofia Dyna, - (2011) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA PEMBELAJARAN IPA RANGKAIAN LISTRIK SEDERHANA DI KELAS VI SEKOLAH DASAR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pgsd_0904553_table_of_content.pdf

Download (242kB)
[img] Text
s_pgsd_0904553_chapter1.pdf

Download (262kB)
[img] Text
s_pgsd_0904553_chapter2.pdf

Download (298kB)
[img] Text
s_pgsd_0904553_chapter3.pdf

Download (269kB)
[img] Text
s_pgsd_0904553_chapter4.pdf

Download (347kB)
[img] Text
s_pgsd_0904553_chapter5.pdf

Download (242kB)
[img] Text
s_pgsd_0904553_bibliograpy.pdf

Download (240kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Pembelajaran IPA di SDN Karyamukti I Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut, menunjukkan bahwa proses pembelajaran IPA belum dilaksanakan secara optimal, karena guru masih menerapkan metode yang mengarah pada hapalan serta jarang menggunakan alat bantu pengajaran. Metode demonstrasi sering dilupakan sehingga siswa kurang terlibat dalam menemukan konsep – konsep, teori - teori, hukum- hukum, dan prinsif- prinsif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA topik rangkaian listrik sederhana dengan menerapkan metode demonstrasi . Metode penelitian yang digunakan adalah Metode Penelitian Tindakan Kelas ( Action Classroom Research ) yang terdiri dari dua siklus. Subjek penelitiannya adalah siswa kelas VI SDN Karyamukti I Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut dengan jumlah 30 orang, instrumen penelitian yang di gunakan yaitu tes, lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa perencanaan pembelajaran pada setiap siklus dikembangkan berdasarkan langkah- langkah pembelajaran menggunakan metode demonstrasi dengan mempertimbangkan hasil refleksi . Pelaksanaan pembelajaran dengan menerapkan metode demonstrasi mendorong aktivitas guru dan siswa menjadi lebih aktif. Hasil belajar siswa mengalami peningkatan pada setiap siklusnya setelah diterapkan metode demonstrasi dalam pembelajaran IPA rangkaian listrik sederhana.Perolehan nilai rata - rata tes setiap siklus sebagai berikut : Siklus satu dengan nilai rata - rata tes sebesar 79,33 dengan indikator keberhasilan pencapaian KKM sebesar 80 %, pada siklus dua dengan nilai rata - rata tes sebesar 83,33 dengan indikator keberhasilan pencapaian KKM sebesar 90 %. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode demonstrasi dalam pembelajaran IPA rangkaian listrik sederhana dapat meningkatkan hasil belajar siswa serta siswa lebih aktif dalam proses kegiatan pembelajaran.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Iyon Suyana : 6109361 Pupun Nuryani : 6000860
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi
Depositing User: Rini Indriani
Date Deposited: 02 Nov 2023 06:36
Last Modified: 02 Nov 2023 06:36
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/111377

Actions (login required)

View Item View Item