PERAN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER PASKIBRA DALAM MEMBENTUK KARAKTER KERJA SAMA PESERTA DIDIK: Studi Deskriptif terhadap Anggota Ekstrakurikuler Paskibra SMPN 8 Cimahi

Devia Anjani, - (2023) PERAN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER PASKIBRA DALAM MEMBENTUK KARAKTER KERJA SAMA PESERTA DIDIK: Studi Deskriptif terhadap Anggota Ekstrakurikuler Paskibra SMPN 8 Cimahi. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_PSIPS_1902875_Title.pdf

Download (739kB)
[img] Text
S_PSIPS_1902875_Chapter 1.pdf

Download (181kB)
[img] Text
S_PSIPS_1902875_Chapter 2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (354kB)
[img] Text
S_PSIPS_1902875_Chapter 3.pdf

Download (228kB)
[img] Text
S_PSIPS_1902875_Chapter 4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_PSIPS_1902875_Chapter 5.pdf

Download (117kB)
[img] Text
S_PSIPS_1902875_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini di latar belakangi oleh pentingnya karakter kerja sama dimiliki oleh peserta didik menengah pertama yang masih memiliki rasa egoisentrisme tinggi. Hal tersebut menyebabkan mereka kesulitan bekerja sama dengan baik serta kesulitan menyesuaikan diri dengan lingkungannya. Dalam menangani masalah tersebut, pembentukan karakter kerja sama dapat dilakukan di sekolah tidak hanya melalui proses pembelajaran di kelas tetapi dapat melalui program penunjang seperti ekstrakurikuler. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis strategi, implementasi, kendala dan upaya yang dilakukan kegiatan ekstrakurikuler paskibra dalam membentuk karakter kerja sama peserta didik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif yang dilaksanakan di SMPN 8 Cimahi, maka data yang dikumpulkan dilakukan dengan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan strategi yang digunakan yaitu perencanaan secara maksimal, pelaksanaan yang meliputi pembelajaran, keteladanan, pembiasaan dilakukan dalam berbagai kegiatan ekstrakurikuler paskibra, serta adanya evaluasi. Implementasi kegiatan ekstrakurikuler paskibra dalam membentuk karakter kerja sama terlihat dari berbagai kegiatan yang dilakukan secara berkelompok seperti pengibaran bendera, latihan rutin, pra pelantikan-pelantikan, perlombaan, latihan gabungan dan demonstrasi. Terbentuknya karakter kerja sama terlihat dari terpenuhinya indikator kerja sama yakni tanggung jawab, saling percaya dan mendukung, mampu membangun hubungan yang baik, serta memiliki kontribusi aktif dengan pengerahan kemampuan secara maksimal. Hambatan ekstrakurikuler paskibra dalam membentuk kerja sama peserta didik yaitu adanya perbedaan karakter, kurangnya komitmen anggota, dan kurangnya anggaran dana dari sekolah. Sedangkan upaya mengatasinya yakni berjalan sesuai dengan prinsip dan fungsi, adanya koordinasi yang baik dengan pihak sekolah, serta memaksimalkan strategi yang telah dirancang untuk menarik minat peserta didik agar aktif mengikuti kegiatan. Kata Kunci : Ekstrakurikuler Paskibra, Membentuk Karakter, Karakter Kerja Sama ABSTRACT This research is motivated by the importance of the cooperation character possessed by junior high school students who still have a high sense of egoism This tendency makes it difficult for them to collaborate effectively and adapt to their environment. In addressing this issue, the development of cooperative character traits can be carried out within schools not only through classroom learning processes but also through supplementary programs such as extracurricular activities. The aim of this research is to analyze the strategies, implementations, challenges, and efforts undertaken by Paskibra's extracurricular activities in shaping the character of student cooperation. This research uses a qualitative approach with a descriptive method conducted at SMPN 8 Cimahi. Data collection involves observation, interviews, and documentary studies. The results of this study show the strategies used, planning, implementation involving instruction, role modeling, and habituation carried out through various paskibra extracurricular activities, and evaluation. The implementation of extracurricular activities in fostering the character of cooperation can be seen from various activities carried out in groups such as flag raising, routine training, pre-inaugurations, competitions, joint exercises, and demonstrations. The development of cooperation character can be seen from the fulfillment of cooperation indicators, including responsibility, mutual trust and support, the ability to build positive relationships, and active contributions through the utilization of their maximum potential. Paskibra's extracurricular obstacles in forming student cooperation are differences in character, lack of member commitment, and lack of funding from schools. While efforts to overcome it are running by principles and functions, good coordination with the school, and maximizing strategies that have been designed to attract students to actively participate in activities. Keywords : Extracurricular Paskibra, Character Building, Character Cooperation

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Link Google Scholar : https://scholar.google.com/citations?user=ts-mLG4AAAAJ&hl=id ID SINTA Dosen : Dadang Sundawa 5990764 Dwi Iman Muthaqin 6077679
Uncontrolled Keywords: Ekstrakurikuler Paskibra, Membentuk Karakter, Karakter Kerja Sama
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan IPS
Depositing User: Devia Anjani
Date Deposited: 26 Sep 2023 08:45
Last Modified: 26 Sep 2023 08:45
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/108265

Actions (login required)

View Item View Item