PEMBELAJARAN GAMELAN DEGUNG BAGI SISWA KELAS 4 SEKOLAH DASAR NEGERI 5 CIBENDA PARIGI KABUPATEN CIAMIS

Ai Yanti Listari, - (2011) PEMBELAJARAN GAMELAN DEGUNG BAGI SISWA KELAS 4 SEKOLAH DASAR NEGERI 5 CIBENDA PARIGI KABUPATEN CIAMIS. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Penelitian yang berjudul “Pembelajaran Gamelan Degung Bagi Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Negeri 5 Cibenda Parigi Kabupaten Ciamis”, bertujuan untuk mendeskripsikan tahapan-tahapan yang dilakukan guru dalam pembelajaran gamelan degung, metode yang digunakan, dan untuk mengetahui hasil yang dicapai dalam pembelajaran gamelan degung di sekolah dasar Negeri 5 Cibenda. Asumsi yang diajukan adalah Proses belajar mengajar dipengaruhi oleh guru, artinya guru dituntut sebagai perencana, pelaksana, pengevaluasi dan pembimbing kegiatan belajar mengajar. Proses pembelajaran gamelan degung di Sekolah Dasar Negeri 5 Cibenda oleh guru yang tidak berlatar belakang dari pendidikan seni musik berjalan secara efektif dan mampu menciptakan situasi belajar yang penuh dengan kesungguhan dan mampu mendorong kreativitas siswa. Data-data yang diperoleh melalui penelitian langsung pada kegiatan proses pembelajaran gamelan degung di Sekolah Dasar negeri 5 Cibenda. Metode penelitian yang digunakan dalam proses penelitian ini, yaitu metode deskriptif dengan paradigm kualitatif. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, peneliti menemukan ada beberapa metode yang digunakan oleh guru ketika proses pembelajaran gamelan degung, yaitu metode ceramah, metode Tanya jawab, metode penugasan, metode imitasi, metode demonstrasi, dan metode latihan.

[img] Text
s_sdt_0703889_table_of_content.pdf

Download (251kB)
[img] Text
s_sdt_0703889_chapter1.pdf

Download (276kB)
[img] Text
s_sdt_0703889_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
s_sdt_0703889_chapter3.pdf

Download (279kB)
[img] Text
s_sdt_0703889_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (867kB)
[img] Text
s_sdt_0703889_chapter5.pdf

Download (257kB)
[img] Text
s_sdt_0703889_bibliography.pdf

Download (240kB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing SUWARDI KUSMAWARDI : 6124988 DEWI SURYATI BUDIWATI : -
Uncontrolled Keywords: PEMBELAJARAN GAMELAN DEGUNG , SISWA KELAS 4 ,SEKOLAH DASAR NEGERI 5 CIBENDA PARIGI , KABUPATEN CIAMIS.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Seni Musik
Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
Date Deposited: 25 Aug 2023 07:55
Last Modified: 25 Aug 2023 07:55
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/99091

Actions (login required)

View Item View Item