KONTRIBUSI KOMUNIKASI DAN GAYA MANAJEMEN KONFLIK KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA MENGAJAR GURU

Yubahar, - (2005) KONTRIBUSI KOMUNIKASI DAN GAYA MANAJEMEN KONFLIK KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA MENGAJAR GURU. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
T_ADP_039449_title.pdf

Download (713kB)
[img] Text
T_ADP_039449_chapter1.pdf

Download (770kB)
[img] Text
T_ADP_039449_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img] Text
T_ADP_039449_chapter3.pdf

Download (557kB)
[img] Text
T_ADP_039449_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
T_ADP_039449_chapter5.pdf

Download (243kB)
[img] Text
T_ADP_039449_bibliography.pdf

Download (306kB)
[img] Text
T_ADP_039449_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (5MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Kinerja mengajar guru merupakan faktor penting dalam menentukan prestasi belajar peserta didik. Baik buruknya kinerja mengajar guru tersebut ditentukan oleh berbagai faktor. Salah satu faktor penting adalah seberapa baik komunikasi yang dilakukan kepala sekolah dan seberapa baik gaya manajemen konflik yang dilakukan kepala sekolah. Penelitian ini berusaha untuk mengetahui seberapa besar kontribusi komunikasi kepala sekolah dan gaya manajemen konflik yang dilakukan kepala sekolah terhadap kinerja mengajar guru, khususnya guru pada Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan SekupangKota Batam Provinsi Kepulauan Riau. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kuantitatif dan metode survey serta teknik komunikasi tidak langsung dengan menggunakan angket. Populasi penelitian berjumlah 234 orang, sedangkan sampel berjumlah 146 orang yang tersebar di Kecamatan Sekupang dan 14 Sekolah Dasar Negeri sebagian besar guru mengisi angket yang disebarkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi kepala sekolah SD Negeri Kecamatan Sekupang Kota Batam berada pada dalam kategori cukup tinggi, sedangkan gaya manajemen konflik kepala sekolah berada pada kategori rendah, dan kinerja mengajar guru berada pada kategori cukup tinggi. Terdapat hubungan yang signifikan antara komunikasi kepala sekolah (Xi) dengan kinerja mengajar guru (Y) sebesar R = 0,425, R Square = 0,181 (kontribusi komunikasi terhadap kinerja adalah 18,1 %). Perubahan kinerja mengajar guru atas komunikasi y = 88,142 + 0,458 (Xi) Terdapat hubungan yang signifikan antara gaya manajemen konflik kepala sekolah (X2) dengan kinerja guru (Y) sebesar R = 0,362, R Square = 0,131 (kontribusi gaya manajemen konflik kepala sekolah terhadap kinerja guru adalah 13,1 %). Perubahan kinerja mengajar guru atas gaya manajemen konflik y = 101,190 +0,414 (X2). Terdapat hubungan yang signifikan antara komunikasi kepala sekolah (Xi) dengan gaya manajemen konflik (X2) sebesar R = 0,288, R Square = 0,083 (kontribusi komunikasi terhadap kinerja adalah 8,3 %). X2= 44,573 + 0,271 Xi Terdapat hubungan yang signifikan antara komunikasi kepala sekolah (Xi) dan gaya manajemen konflik (X2) dengan kinerja mengajar guru (Y) sebesar R = 0,494, R Square = 0,244 (kontribusi komunikasi dan gaya manajemen konflik terhadap kinerja guru adalah 24,4%), persamaan regresi adalah y = 74,807 +0,377 (X0 +0,229 (X2). Kepada kepala SD Negeri Kecamatan Sekup?ng Kota Batam agar dapat menyadari bahwa komunikasi dan manajemen konflik yang baik adalah salah satu faktor yang dapat meningkatkan kinerja mengajar guru, secara deskriptif diketahui bahwa para kepala sekolah belum optimal (rendah) dalam melaksanakan gaya manajemen konflik, untuk itu disarankan dapat menambah pengetahuan dari berbagai sumber tentang manajemen konflik Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut tentang bagaimana kontribusi faktorfaktor lain seperti, struktur organisasi, iklim organisasi, kepemimpinan, insentif yang tidak diselidiki dalam penelitian ini terhadap kinerja mengajar guru.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: komunikasi, manajemen konflik, kepala sekolah, kinerja guru
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Depositing User: anggaizman
Date Deposited: 11 Jul 2022 05:53
Last Modified: 11 Jul 2022 05:53
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/74356

Actions (login required)

View Item View Item