Latifah, Farida (2015) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK TERHADAP PENINGKATAN PEMBELAJARAN : Studi Quasi EksperimenKelas X Administrasi Perkantoran pada Mata Pelajaran Pengantar Administrasi Perkantoran di SMK Pasundan 1 Kota Bandung Tahun Ajaran 2014/2015. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Permasalahan yang dikaji pada penelitian ini mengenai rendahnya hasil belajar peserta didik kelas X program keahlian Administrasi Perkantoran di SMK Pasundan 1 Kota Bandung dengan hasil Ujian Akhir Sekolah (UAS) dibawah Kriteria Kelulusan Minimal (KKM). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuasi eksperimen (Quasi experimental design) dengan desain Non-equivalent control group design. Penelitian ini terdiri dari dua kelas yaitu kelompok eksperimen (Kelas X AP 2) dengan penerapan model pembelajaran Talking Stick dan kelompok kontrol (Kelas X AP 1) dengan penerapan model pembelajaran Konvensional. Kelas X AP 1 dengan jumlah peserta didik 44 orang dan Kelas X AP 2 dengan jumlah peserta didik 43 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan hasil belajar peserta didik dengan menerapkan model pembelajaran Talking Stick lebih tinggi dibandingkan dengan peningkatan hasil belajar peserta didik dengan menerapkan model pembelajaran konvensional. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata nilai N-Gain masing-masing kelas, kelas eksperimen memperoleh rata-rata nilai N-Gain lebih besar dibanding dengan kelas kontrol. Berdasarkan hasil nilai N-Gain tersebut dan hasil uji hipotesis dengan menggunakan Uji-t (T-test) yang menyatakan bahwa thitung > ttabel, maka dapat diambil kesimpulan bahwa terdapat perbedaan antara penerapan model pembelajaran Talking Stick dengan model pembelajaran konvensional. The problem investigated in this study was about the low learning outcomes of the tenth grade students of Office Administration program in SMK Pasundan 1 Bandung with final test result (UAS) below the minimum passing criteria (KKM).The research method used was a quasi-experimental design with the non-equivalent control group design. This study consisted of one experimental group (class X AP 2) with the implementation of talking stick learning model and one control group (class X AP 1) with the implementation of conventional learning model. class X AP 1 comprised 44 learners while class X AP 2 comprised 43 learners. The result showed that the improvement of student learning outcomes with the talking stick learning model is higher than the improvement of student learning outcomes with conventional learning model. It can be seen from the average score of N-Gain for each class, the experimental group obtained the greater average score of N-Gain than the control group had. Based on the result of the N-Gain score and the hypothesis testing using T-test which stated that t-count > t-table, it can be concluded that there was the difference between the implementation of Talking Stick learning model with conventional learning model.
|
Text
S_PKR_1100086_Title.pdf Download (157kB) | Preview |
|
|
Text
S_PKR_1100086_Abstract.pdf Download (135kB) | Preview |
|
|
Text
S_PKR_1100086_Table_of_content.pdf Download (134kB) | Preview |
|
|
Text
S_PKR_1100086_Chapter1.pdf Download (234kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_PKR_1100086_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (354kB) |
|
|
Text
S_PKR_1100086_Chapter3.pdf Download (633kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_PKR_1100086_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (605kB) |
|
|
Text
S_PKR_1100086_Chapter5.pdf Download (131kB) | Preview |
|
|
Text
S_PKR_1100086_Biliography.pdf Download (219kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_PKR_1100086_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (146kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | No. Panggil : S PKR LAT p-2015; Pembimbing : I. Ade Sobandi |
Uncontrolled Keywords: | model pembelajaran Talking Stick, peningkatan pembelajaran |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Manajemen Perkantoran |
Depositing User: | Mrs. Neni Sumarni |
Date Deposited: | 16 Mar 2016 08:27 |
Last Modified: | 16 Mar 2016 08:27 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/19597 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |