Isnandar, - (2010) PENGARUH PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DAN IKLIM KEHIDUPAN KELUARGA TERHADAP PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
|
Text
t_ppkn_0808263_table_of_content.pdf Download (254kB) | Preview |
|
|
Text
t_ppkn_0808263_chapter1.pdf Download (337kB) | Preview |
|
Text
t_ppkn_0808263_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (441kB) |
||
|
Text
t_ppkn_0808263_chapter3.pdf Download (319kB) | Preview |
|
|
Text
t_ppkn_0808263_chapter5.pdf Download (249kB) | Preview |
|
|
Text
t_ppkn_0808263_bibliography.pdf Download (301kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bermula dari kerisauan peneliti terhadap prilaku siswa SMP saat ini khususnya di kabupaten Sumedang yang sudah terpengaruh dampak negatif dari lingkungan pergaulannya. Prilaku dengan karakter yang baik seharusnya dapat ditunjukan oleh para siswa SMP sebagai seorang terpelajar. Saat ini banyak anak yang melanggar norma-norma yang berlaku dan tidak lagi menghormati orang tuanya serta menghargai gurunya, padahal di lingkungan keluarga dan sekolah mereka diajarkan untuk memiliki karakter yang baik. Penelitian ini secara umum bertujuan untuk mengungkap dan memberikan gambaran pengaruh pembelajaran pendidikan kewarganegaraan dan iklim kehidupan keluarga terhadap pembentukan karakter siswa. Secara khusus penelitian ini bertujuan mengungkap pengaruh pembelajaran pendidikan kewarganegaraan terhadap pembentukan karakter siswa, serta pengaruh iklim kehidupan keluarga terhadap pembentukan karakter siswa. Proses penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif analitik. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP se-kabupaten Sumedang. Sampel penelitian diambil berdasarkan multistage random sampling,dengan klaster wilayah kota, kota sedang dan pinggiran. Sampel yang diambil sampel acak stratifikasi tidak proporsional, sehingga diperoleh besaran sampel 140 siswa SMP kelas VIII. Hasil penelitian menunjukan: pertama, pembelajaran pendidikan kewarganegaraan memiliki hubungan yang signifikan dan berpengaruh kuat terhadap pembentukan karakter siswa. Kedua, iklim kehidupan keluarga memiliki hubungan yang signifikan dan berpengaruh kuat terhadap pembentukan karakter siswa . Ketiga, pembelajaran pendidikan kewarganegaraan dan iklim kehidupan keluarga secara bersama-sama berpengaruh kuat terhadap pembentukan karakter siswa. Kesimpulan penelitian ini dirumuskan sebagai berikut: pertama, terdapat pengaruh positif pembelajaran pendidikan kewarganegaraan terhadap pembentukan karakter siswa. Kedua terdapat pengaruh positif iklim kehidupan keluarga terhadap pembentukan karakter siswa. Ketiga, terdapat pengaruh positif pembelajaran pendidikan kewarganegaraan dan iklim kehidupan keluarga terhadap pembentukan karakter siswa. This research based on the anxiety researcher to the junior high school students behavior nowdays, especially at Sumedang region which has influenced their negative social life. The good character behavior must be showed by the junior high school. Nowdays there are many students who break the norm and do not regard their parents and teachers, although they are tought in order to get good character in their family and their school. In general, the aim of this research is to learning reveal and give description about the civic education and family life influence for forming the students character. In particular, the aim of this research is to reveal the civic education influence for forming the students character, and the influence of family life climate for forming students character. This research uses quantitative approach with descriptive analytic method. The populations of this research are the students of class VIII junior high school at Sumedang region. The samples of the research based on multistage random sampling, with the town area, middle town and country side claster. The samples random sample stratification unproportional so it gets 140 samples of class VIII junior high school. The result of the research shows that, first the civic education has significant relationship and strong influence for forming the students character. Second, the family life climate has also significant relationship and has strong influence for forming the students character. Third, the civic education learning and the family life climate have strong influence for forming the students character together. The research conclution as follow; first, the positive influence of civic education for forming the students character. Second, the positive influence of family life climate for forming the students character. Third, the positive influence of civic education and family life climate for forming the students character.
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Additional Information: | Nomor Panggil T PPKN ISN p-2010 |
Uncontrolled Keywords: | Iklim Kehidupan Keluarga ; Pembentukan Karakter |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Kewarganegaraan S-2 |
Depositing User: | Mr. Tri Agung |
Date Deposited: | 02 Jul 2014 02:29 |
Last Modified: | 02 Jul 2014 02:29 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/9841 |
Actions (login required)
View Item |