PEMANFAATAN MEDIA FILM FREEDOM WRITERS DALAM PEMBELAJARAN BERMAIN DRAMA

Ratih Purwasih, - (2012) PEMANFAATAN MEDIA FILM FREEDOM WRITERS DALAM PEMBELAJARAN BERMAIN DRAMA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_ind_0802529_table_of_content.pdf

Download (212kB)
[img] Text
s_ind_0802529_chapter1.pdf

Download (565kB)
[img] Text
s_ind_0802529_chapter3.pdf

Download (580kB)
[img] Text
s_ind_0802529_chapter5.pdf

Download (215kB)
[img] Text
s_ind_0802529_bibliography.pdf

Download (252kB)
Official URL: http://repository.upi.edu/

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena siswa mengalami kesulitan dalam mengekspresikan karakter-karakter tokoh dalam sebuah drama. Penggunaan media film Freedom Writers ditujukan untuk membantu siswa dalam mengekspresikan karakter-karakter tokoh dalam sebuah drama. Penelitian ini dilaksanakan di kelas XI SMA Pasundan 7 Bandung dengan menggunakan metode penelitian eksperimen semu. Penelitian dalam skripsi ini mengacu pada rumusan masalah, sebagai berikut: (1) bagaimanakah kemampuan siswa kelas XI dalam bermain drama sebelum menggunakan media film Freedom Writers di kelas kontrol dan kelas eksperimen? (2) bagaimanakah kemampuan siswa kelas XI dalam bermain drama setelah menggunakan media film Freedom Writers di kelas kontrol dan kelas eksperimen? (3) adakah perbedaan yang signifikan antara kemampuan bermain drama sebelum dan setelah menggunakan media film Freedom Writers di kelas kontrol dan kelas eksperimen? (4) adakah peningkatan kualitas pembelajaran bermain drama sebelum dan setelah menggunakan media film Freedom Writers di kelas kontrol dan kelas eksperimen? Data penelitian diperoleh dengan menggunakan teknik tes (pre-test dan pos-test). Pembelajaran bermain drama siswa kelas XI SMA Pasundan 7 Bandung lebih efektif menggunakan media film Freedom Writers. Hal tersebut terlihat dari nilai rata-rata tes akhir kelas ekperimen sebesar 75,95 dan nilai rata-rata tes akhir di kelas kontrol sebesar 70,29 dengan selisih rata-rata kedua kelas sampel sebesar 5,66. Berdasarkan uji hipotesis terhadap data hasil pre-test dan pos-test dari kedua kelas tersebut dengan taraf signifikansi 0,05 diperoleh hasil bahwa thitung lebih besar dari ttabel, yaitu 11,11 > 2,00 maka Ha diterima. Dengan demikian, terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan bermain drama siswa kelas XI SMA Pasundan 7 Bandung pada pos-test kelompok eksperimen dan kelompok kontrol setelah menggunakan media film Freedom Writers, maka media film Freedom Writers tersebut bermanfaat dalam pembelajaran bermain drama di kelas XI SMA Pasundan 7 Bandung.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID Sinta Dosen Pembimbing SUMIYADI: 5994381 YULIANETA: 6122021
Uncontrolled Keywords: Media Film, Freedom Writers, Film, Drama, Pembelajaran Bermain Drama
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
P Language and Literature > PN Literature (General) > PN2000 Dramatic representation. The Theater
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Nanda Khaerunnisa Syafitri
Date Deposited: 25 Jul 2023 07:46
Last Modified: 25 Jul 2023 07:46
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/94622

Actions (login required)

View Item View Item