Salwa Amalia Fitriani, - (2022) ANALISIS PENGGUNAAN KATA NUR SEBAGAI PARTIKEL DALAM BAHASA JERMAN. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Partikel merupakan kata yang tidak termasuk kedalam kelas kata dan tidak mengandung makna leksikal tetapi mengandung makna gramatikal. Nur adalah salah satu jenis partikel yang sering dijumpai dalam percakapan sehari-hari atau dalam dialog. Selain itu partikel nur dapat ditemukan dalam tulisan seperti pada novel. Dalam beberapa kasus, penggunaan partikel nur mempengaruhi konteks kalimat dan dapat mengubah untuk memperhalus kalimat. Data yang diambil untuk dianalisis berasal dari kalimat-kalimat yang terdapat kata Nur dalam novel Tintenblut karya Cornelia Funke. Partikel nur memiliki dua fungsi, yaitu nur sebagai partikel Fatis dan nur sebagai partikel Modal. Tujuan dalam penelitian ini dapat membedakan antara nur sebagai partikel Fatis dengan nur sebagai partikel Modal. Metode penelitian yang dilakukan melalui tahapan studi kepustakaan, pengumpulan data, pengolahan data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini meliputi perbedaan partikel nur sebagai partikel fatis dan partikel nur sebagai partikel modal. Nur sebagai partikel Fatis dalam kalimat memiliki fungsi untuk menjelaskan sesuatu seperti benda, orang, musim, yang menggambarkan pembatasan dalam makna yang terkandung di kalimat, pembatasan yang dimaksud sebagai contoh musim terdiri dari beberapa musim, tetapi yang ditujukan dalam kalimat hanya musim dingin, oleh karena itu disisipkan partikel nur. Sedangkan “Nur” sebagai partikel Modal sulit untuk diartikan dalam bahasa Indonesia, karena berfungsi untuk menggambarkan atau mencerminkan perasaan atau memperhalus sebuah kalimat agar tidak terdengar kaku. Maka dari itu, ketika mengalihbahasakan kalimat yang terdapat nur sebagai partikel Modal dipadankan dengan bahasa Indonesia agar memiliki penyampaian makna yang sama. Kata kunci: Partikel, partikel nur, partikel Fatis, partikel Modal
![]() |
Text
S_JRM_1600627_Title.pdf Download (304kB) |
![]() |
Text
S_JRM_1600627_Chapter1.pdf Download (178kB) |
![]() |
Text
S_JRM_1600627_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (288kB) |
![]() |
Text
S_JRM_1600627_Chapter3.pdf Download (166kB) |
![]() |
Text
S_JRM_1600627_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (346kB) |
![]() |
Text
S_JRM_1600627_Chapter5.pdf Download (166kB) |
![]() |
Text
S_JRM_1600627_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (224kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | Link Google Scholar: https://scholar.google.com/citations?view_op=new_profile&hl=en |
Uncontrolled Keywords: | Partikel, partikel nur, partikel Fatis, partikel Modal |
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > PD Germanic languages |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa Jerman |
Depositing User: | Salwa Amalia Fitriani |
Date Deposited: | 23 Dec 2022 01:36 |
Last Modified: | 23 Dec 2022 01:36 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/86509 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |