PENDIDIKAN KEBERANGKATAN ISTIMEWA SENI DI SMA NEGERI 1 KOTA SUKABUMI

Herlina, Linda (2012) PENDIDIKAN KEBERANGKATAN ISTIMEWA SENI DI SMA NEGERI 1 KOTA SUKABUMI. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
t_psn_1006999_table_of_content.pdf

Download (328kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_psn_1006999_chapter1.pdf

Download (410kB) | Preview
[img] Text
t_psn_1006999_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (662kB)
[img]
Preview
Text
t_psn_1006999_chapter3.pdf

Download (621kB) | Preview
[img] Text
t_psn_1006999_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
t_psn_1006999_chapter5.pdf

Download (367kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_psn_1006999_bibiography.pdf

Download (304kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Tesis ini berjudul “Pendidikan Keberbakatan Istimewa Seni di SMA negeri 1 Kota Sukabumi (Studi kasus upaya peningkatan penguasaan Materi akord dengan model pembelajaran berkelompok (cooperatif learning) pada pembelajaran seni musik kelas 10 BI Seni semester 2 tahun pelajaran 2012). Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perbaikan pada proses pembelajaran khususnya pada materi akord di kelas 10 BI Seni yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Kota Sukabumi. Rumusan masalah difokuskan pada proses pembelajaran di kelas 10 bakat Istimewa Seni di SMA negeri 1 Kota Sukabumi yang diturunkan kedalam dua pertanyaan penelitian yaitu: (1) Bagaimana proses pembelajaran materi akord dengan menerapkan model pembelajaran berkelompok (cooperatif learning) pada kelas 10 BI Seni di SMA Negeri 1 Kota Sukabumi; (2) Bagaimana efektifitas pembelajaran materi akord dengan menerapkan model pembelajaran berkelompok (cooperatif learning) pada kelas 10 BI Seni di SMA Negeri 1 Kota Sukabumi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah action research atau penelitian tindakan. Pemilihan metode ini berdasarkan pada karakteristik penelitian yang dilakukan dan bertujuan untuk menghasilkan perbaikan proses yang telah ada. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan empat cara, yaitu 1) Observasi, pada pelaksananannya peneliti bertindak sebagai participant observation. 2) Wawancara, wawancara dilakukan kepada Kepala Sekolah dan Wakasek dalam hal ini pihak yang diwawancara diminta ide atau pendapat-pendapatnya tentang perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi program pendidikan keberbakatan seni, kemudian diolah sebagai bahasan pada penelitian ini. 3) Studi Pustaka, Diantaranya dengan mempelajari buku ‘Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan Khusus Siswa Bakat Istimewa (BI) seni’ 4) Dokumentasi, peneliti mengambil dokumentasi sendiri berupa catatan tulisan tentang hasil observasi di kelas 10 BI Seni di SMA N 1 Kota Sukabumi. Hasil atau temuan yang terdapat pada penelitian ini adalah Layanan penyelenggaraan pendidikan keberbakatan istimewa seni di SMA Negeri 1 Kota Sukabumi dan peningkatan aktifitas pemahaman penguasaan materi akord dengan model pembelajaran berkelompok (cooperatif learning) dalam pembelajaran seni musik. Temuan tersebut menjawab pertanyaan penelitian dalam rumusan masalah yaitu: (1) Proses pelaksanaan pembelajaran materi akord secara tingkat dengan pengaplikasian pada alat musik gitar dan keyboard menerapkan metode pembelajaran berkelompok (cooperatif learning) dengan pelaksanaan sesuai dengan tahapan yang terdiri dari proses identifikasi, pelaksanaan tindakan, refleksi serta evaluasi yang sesuai dengan siklus penelitian tindakan yang digunakan. (2) Hasil proses pembelajaran materi akord adalah terciptanya perbaikan pada proses belajar mengajar pada peningkatan aktifitas dan pemahaman penguasaan materi akord dengan model pembelajaran berkelompok (cooperatif learning) dengan pengaplikasian terhadap alat musik gitar dan keyboard pada kelas 10 BI Seni di SMA Negeri 1 Kota Sukabumi.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: TSN HER p-2012
Uncontrolled Keywords: Seni
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Seni S-2
Depositing User: Staf Koordinator 3
Date Deposited: 16 Jun 2014 02:35
Last Modified: 16 Jun 2014 02:35
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/7623

Actions (login required)

View Item View Item