PEMBELAJARAN SEJARAH MELALUI COOPERATIVE LEARNING DALAM PENINGKATAN SIKAP DEMOKRATIS SISWA :Penelitian Tindakan Kelas Pada Pembelajaran Sejarah di Kelas III IPS 2 SMUN ITarogong Garut

Undang Suheryawan, - (2004) PEMBELAJARAN SEJARAH MELALUI COOPERATIVE LEARNING DALAM PENINGKATAN SIKAP DEMOKRATIS SISWA :Penelitian Tindakan Kelas Pada Pembelajaran Sejarah di Kelas III IPS 2 SMUN ITarogong Garut. S2 thesis, Universitas pendidikan indonesia.

[img] Text
T_IPS_019652_Tittle.pdf

Download (304kB)
[img] Text
T_IPS_019652_Chapter1.pdf

Download (566kB)
[img] Text
T_IPS_019652_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
T_IPS_019652_Chapter3.pdf

Download (317kB)
[img] Text
T_IPS_019652_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img] Text
T_IPS_019652_Chapter5.pdf

Download (318kB)
[img] Text
T_IPS_019652_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan tujuan menemukan model pembelajaran cooperative learning dalam pembelajaran Sejarah di kelas yang menyentuh sikap afektif maupun psikomotorik, nilai-nilai demokratis dalam kehidupan sehari-hari siswa. Pendekatan yang digunakan adalah coopertive learning. Permasalahannya, bagaimana pembelajaran Sejarah ditampilkan dengan model cooperative learning, dan apakah mampu mengembangkan sikap domokratis siswa serta kendala apa yang dihadapi oleh guru dalam pembelajaran Sejarah dengan model cooperative learning tersebut. Karena ruang lingkup penelitian ini lebih menitikberatkan suasana pembelajaran di kelas, maka metodologi penelitian yang digunakan adalah modode penelitian tindakan kelas (PTK) yang ditujukan untuk memperbaiki kondisi pembelajaran Sejarah. Hasil temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa : pertama, siswa lebih termotivasi untuk belajar secara aktif mengkaji dan menganalisa permasalahan secara seksama. Kedua, siswa memiliki keberanian untuk berpendapat sesuai dengan pemahaman dan pandangannya. Ketiga, siswa memperoleh pengalaman tentang perbedaan pendapat dan sikap demokratis. Keempat, melalui diskusi kelompok dan tugas kelompok siswa memiliki pemahaman tentang pentingnya kerjasama dalam kelompok. Kelima, siswa merasakan proses belajar lebih bermakna (meaningfull). Dengan demikian kretifitas dan aktifitas siswa makin menunjukkan peningkatan. Begitu juga hasil temuan terhadap aktivitas guru menunjukkan bahwa : Pertama, guru memahami pentingnya cooperative learning digunakan dalam pembelajaran untuk melatih kebersamaan. Kedua, guru mampu memahami dan menghargai pendapat atau pemahaman siswanya, sehingga tercipta iklim kelas yang demokratis. Ketiga, guru menyadari bahwa siswa bukan sebagai objek belajar melainkan sebagai subjek belajar. Direkomendasikan agar model atau pendekatan cooperative learning ini dapat diimplementasikan dalam pengembangan dan peningkatan sikap demokratis siswa terutama di SMU dalam upaya mewujudkan pembentukan karakter warga negara yang baik.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Sejarah Melalui Cooperative
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan IPS S-2
Depositing User: shindy febriansyah daniela
Date Deposited: 05 Dec 2022 04:52
Last Modified: 05 Dec 2022 04:52
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/74888

Actions (login required)

View Item View Item