TARI NARANTIKA RARANGGANIS DI PAGUYUBAN SENI TARI KLASIK SUNDA GALIH PA KUAN KOTA BANDUNG

Mira Agniati, - (2021) TARI NARANTIKA RARANGGANIS DI PAGUYUBAN SENI TARI KLASIK SUNDA GALIH PA KUAN KOTA BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_STR_1701887_Title.pdf

Download (548kB)
[img] Text
S_STR_1701887_Chapter1.pdf

Download (209kB)
[img] Text
S_STR_1701887_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (460kB)
[img] Text
S_STR_1701887_Chapter3.pdf

Download (300kB)
[img] Text
S_STR_1701887_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img] Text
S_STR_1701887_Chapter5.pdf

Download (81kB)
[img] Text
S_STR_1701887_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (615kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

ABSTRAK Tari Narantika Rarangganis adalah tarian dengan tema heroik dan memiliki ciri khas sendiri yaitu Narantika dibawakan oleh laki-laki, sedangkan Rarangganis dibawakan oleh perempuan, memiliki gerakan yang berbeda tetapi dibawakan dalam satu lagu dalam tarian. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana latar belakang terciptanya Tari Narantika Rarangganis, untuk mengetahui bagaimana struktur Tari Narantika Rarangganis, mendeskripsikan rias dan busana Tari Narantika Rarangganis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, metode deskriptif. Partisipan dalam penelitian ini yaitu pelatih dan pencipta Tari Narantika Rarangganis, Irawati Durban Ardjo dan Indrawati Lukman selaku pencipta, lalu Yuli Sunarya Atmadibrata selaku ketua dari Paguyuban Seni Tari Klasik Sunda Galih Pakuan. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah teknik observasi, wawancara, dokumentasi. Tari Narantika merupakan perkembangan dari Tari Monggawa pada rumpun Tari Keurseus yang diciptakan oleh Raden Nugraha Soediredja begitupun Rarangganis perkembangan dari Tari Kandagan, yang pada saat itu Raden Nugraha Soediredja dibantu oleh Irawati Durban Ardjo dan Indrawati Lukman. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat gerak-gerak tari gaya klasik, lalu Narantika merupakan perkembangan dari Tari Monggawa sedangkan Rarangganis merupakan perkembangan dari Tari Kandagan yang geraknya dikembangkan lagi oleh penciptanya. Kata Kunci: Tari Narantika Rarangganis, Koreografi, Paguyuban Seni Tari Klasik Sunda Galih Pakuan ABSTRACT Narantika Rarangganis dance is a dance with a heroic theme and has its own characteristics, namely Narantika is performed by men, while Rarangganis is performed by women, has different movements but is performed in one song in the dance. The purpose of writing this article is to describe the background of the creation of the Narantika Rarangganis Dance, to find out how the structure of the Narantika Rarangganis Dance is, to describe the makeup and clothing of the Narantika Rarangganis Dance. This study uses a qualitative approach, descriptive method. Participants in this study were the trainers and creators of Narantika Rarangganis Dance, Irawati Durban Ardjo and Indrawati Lukman as creators, then Yuli Sunarya Atmadibrata as chairman of the Galih Pakuan Sundanese Classical Dance Association. The technique used in data collection is the technique of observation, interviews, documentation. Narantika Dance is a development of the Monggawa Dance in the Keurseus Dance family created by Raden Nugraha Soediredja as well as Rarangganis the development of the Kandagan Dance, which at that time Raden Nugraha Soediredja was assisted by Irawati Durban Ardjo and Indrawati Lukman. The result of this research is that there are classical style dance movements, then Narantika is a development of Monggawa Dance while Rarangganis is a development of Kandagan Dance whose movements were further developed by its creator. Keywords: Narantika Rarangganis Dance, Choreography, Sundanese Classical Dance Association Galih Pakuan

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Tari Narantika Rarangganis, Koreografi, Paguyuban Seni Tari Klasik Sunda Galih Pakuan
Subjects: L Education > L Education (General)
N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
Divisions: Fakultas Pendidikan Seni dan Desain > Jurusan Pendidikan Seni Tari
Depositing User: Mira Agniati
Date Deposited: 15 Sep 2021 07:58
Last Modified: 15 Sep 2021 07:58
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/66924

Actions (login required)

View Item View Item