Ana Herdiana, - (2010) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI MELALUI MEDIA GAMBAR SERI PADA SISWA KELAS III SD NEGERI 2 LEMBANG KABUPATEN BANDUNG BARAT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_pgsd_0604299_table_of_content.pdf Download (248kB) |
|
Text
s_pgsd_0604299_chapter1.pdf Download (265kB) |
|
Text
s_pgsd_0604299_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (301kB) |
|
Text
s_pgsd_0604299_chapter3.pdf Download (316kB) |
|
Text
s_pgsd_0604299_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (550kB) |
|
Text
s_pgsd_0604299_chapter5.pdf Download (259kB) |
|
Text
s_pgsd_0604299_bibliography.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (242kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Peningkatan Keterampilan Menulis Narasi melalui Media Gambar Seri Pada Siswa Kelas III SD Negeri 2 Lembang Kabupaten Bandung Barat”. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil perolehan nilai menulis siswa yang relatif masih rendah. Adapun tujuan penelitian ini adalah (1) melaksanakan pembelajaran menulis narasi melalui media gambar seri dalam membentuk pemahaman siswa tentang komponen karangan narasi (2) mengidentifikasi proses pembelajaran menulis narasi menggunakan media gambar seri pada siswa kelas III SDN 2 Lembang (3) mengetahui hasil pembelajaran keterampilan menulis narasi dengan menggunakan media gambar seri dalam peningkatan pemahaman siswa tentang bagaimana cara menulis dengan menggunakan media gambar seri di kelas III SDN 2 lembang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang bertujuan untuk memperbaiki kualitas pembelajaran di kelas sehingga hasil pembelajaran menulis karangan siswa dapat ditingkatkan. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 2 Lembang Kabupaten Bandung Barat yang berjumlah 32 orang. Data yang diperoleh dengan menggunakan instrument lembar aktivitas guru dan aktivitas siswa, lembar kerja siswa, dan membuat lembar analisis kemampuan menulis siswa. Prosedur penelitian yang dilaksanakan melalui Penelitian Tindakan Kelas (PTK) selama 3 siklus, yang meliputi: 1) Perencanaan, 2) Pelaksanaan, 3) Observasi, dan 4) Refleksi. Dari hasil penelitian ini, kegiatan perencanaan dilakukan setelah melakukan kegiatan refleksi pada setiap siklusnya. Pelaksanaan tindakan yang dilakukan setiap siklus, meliputi kegiatan yang dilakukan siswa dan guru dalam setiap pembelajarannya. Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan dalam pembelajaran menulis narasi melalui media gambar seri yang dapat membantu siswa dalam menuangkan ide-idenya untuk menulis. Kemampuan siswa secara umum mengalami peningkatan dalam setiap siklusnya. Perolehan nilai siswa dalam menulis narasi meningkat dalam setiap siklusnya. Peningkatan itu terjadi bertahap, pada siklus ke-1 rata-rata nilai yang diperoleh adalah 59,9 dengan siswa yang memenuhi nilai KKM berjumlah 17 orang (53%) dan jumlah siswa yang belum memenuhi nilai KKM berjumlah 15 orang (47%), meningkat menjadi 68,9 pada siklus ke-2 siswa yang memenuhi nilai KKM berjumlah 24 orang (75%) dan siswa yang belum memenuhi niali KKM 8 orang (25%), sdan pada siklus ke-3 mendapat nilai rata-rata 77,3, seluruh siswa memenuhi nilai KKM (100%). Dapat disimpulkan, hasil keseluruhan nilai menulis narasi yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu sebesar 19,3%. Hasil rekomendasi pembelajaran dengan menggunakan media gambar ini dapat dituangkan dalam upaya meningkatkan kemampuan menulis narasi, dengan catatan: guru harus mampu membuat rencana pembelajaran yang sistematis yang mengintegrasikan seluruh komponen-komponen dan unsur-unsur bahasa.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keterampilan Menulis, Sekolah Dasar |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi |
Depositing User: | Fadilla Selsha Amanda |
Date Deposited: | 29 Jul 2021 01:21 |
Last Modified: | 29 Jul 2021 01:21 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/61553 |
Actions (login required)
View Item |