PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI METODE KOLABORASI DI KELAS IV SDN PANCASILA

Siti Rachma Nuraeni El Fitri, - (2010) PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI MELALUI METODE KOLABORASI DI KELAS IV SDN PANCASILA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pgsd_0603906_table_of_contentx.pdf

Download (244kB)
[img] Text
s_pgsd_0603906_chapter1x.pdf

Download (266kB)
[img] Text
s_pgsd_0603906_chapter2x.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (311kB)
[img] Text
s_pgsd_0603906_chapter3x.pdf

Download (286kB)
[img] Text
s_pgsd_0603906_chapter4x.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (417kB)
[img] Text
s_pgsd_0603906_chapter5x.pdf

Download (253kB)
[img] Text
s_pgsd_0603906_bibliographyx.pdf

Download (249kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi pratindakan bahwa tingkat menulis anak masih kurang sehingga perlu dilakukan suatu penelitian faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi dan bagaimana cara meningkatkan kemampuan menulis anak. Permasalahan 1) bagaimanakah bentuk perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran menulis deskripsi berdasarkan metode “kolaborasi” di kelas IV sekolah dasar? 2)bagaimanakah penerapan metode kolaborasi dalam pembelajaran menulis deskripsi di kelas IV?3)bagaimanakah hasil karangan deskripsi setelah mengikuti pembelajaran berdasarkan metode kolaborasi?. Tujuan penelitian ini untuk peningkatan kemampuan menulis dan menimbulkan kentusiasan siswa dalam pembelajaran karangan deskripsi dengan menggunakan metode kolaborasi di kelas Penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model PTK yang digunakan adalah model yang diadaptasi dari model Arikunto yang terdiri dari 3 siklus. Setiap siklus terdiri dari : 1) perencanaan, 2) pelaksanaan, 3) pemantauan, 4) perefleksian. Subyek penelitian adalah siswa kelas IV SDN Pancasila Lembang tahun pelajaran 2009/2010 semester genap. Alat pengumpul data adalah observasi, tes dan catatan lapangan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kulaitatif. Hasil penelitian Pada Siklus I Kemampuan mendeskripsikan Tempat yang mendapat kategori SB (0%), Baik (45,2%), Cukup (52,4%) dan kurang (4,76%). Kemampuan menulis penginderaan Karangan deskripi SB (0%), Baik (23,8%), Cukup (59,2%), dan Kurang (14,3%). Kemampuan memahami EYD Sangat Baik (0%), Baik (21,4%), Cukup (71,4%), Kurang (28,5%). Pada Siklus II Kemampuan mendeskripsikan Tempat yang mendapat kategori SB (0%), Baik (57,1 %), Cukup (38,1%) dan kurang (2,3%). Kemampuan menulis penginderaan Karangan deskripi SB (2,3%), Baik (45,2%), Cukup (42,8%), dan Kurang (9,5%). Kemampuan memahami EYD Sangat Baik (0%), Baik (30,9%), Cukup (61,9%), Kurang (9,5). Pada siklus III Kemampuan mendeskripsikan Tempat sangat baik 23,8%, baik 42,5%, 33,3% berkategori cukup. Kemampuan menulis penginderaan Karangan deskripisi adalah sangat baik 19,1%, baik 40,5%, cukup 38,1%, dan kurang 2,38%. Sedangkan Kemampuan menuliskan ejaan yang disempurnakan adalah sangat baik 21,4%, baik 40,5%, cukup 33,3% dan kurang 3,97%. Pembelajaran bahasa dengan menggunakan metode “Kolaborasi” dapat meningkatkan minat menulis anak karena sebelum mereka menulis bekerja sama terlebih untuk menentukan yang akan mereka tulis. Hasil penelitian bisa dijadikan acuan bagi guru dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan bagi para peneliti dapat menggunakan metode pembelajaran ini dalam penelitian dengan ruang lingkup yang lebih luas.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi
Depositing User: Fadilla Selsha Amanda
Date Deposited: 29 Jul 2021 01:28
Last Modified: 29 Jul 2021 01:28
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/61534

Actions (login required)

View Item View Item