Seswita, Prima (2013) HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL DENGAN TINGKAT RESILIENSI DALAM MENGHADAPI STRES AKADEMIK PADA MAHASISWA UPI PERANTAU. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL DENGAN TINGKAT RESILIENSI DALAM MENGHADAPI STRES AKADEMIK PADA MAHASISWA UPI PERANTAUPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hubungan antara dukungan sosial dengan tingkat resiliensi dan stres akademik sebagai variabel mediator pada mahasiswa UPI perantau yang berasal dari luar Pulau Jawa. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode korelasional. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah Dukungan Sosial yang diturunkan langsung oleh peneliti berdasarkan teori House, instrumen Stres Akademik yang diadaptasi dari Stress-Life Student Inventory oleh Gadzella dan instrumen Resiliensi yang diadaptasi dari Resilience Quotient oleh Reivich dan Shatte. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara dukungan sosial dengan tingkat resiliensi pada mahasiswa UPI perantau dengan nilai korelasi 0,450 dan stres akademik tidak memediasi hubungan antara dukungan sosial dengan tingkat resiliensi pada mahasiswa UPI perantau. Kesimpulan dan saran untuk pihak jurusan, bidang kemahasiswaan UPI dan penelitian selanjutnya dibahas dalam penelitian ini. kata kunci: dukungan sosial, stres akademik, resiliensi, mahasiswa perantau The purpose of this study is to describe the relationship between social support with the level of resilience with academic stress as a mediator variable among UPI’s sojourner students who came from outside of Java. The approach used is based on quantitative research with correlation method. The sampling techique used in this study is purposive sampling technique. This study using Social Support instrument based on theory of House, Academic Stress instrument adapted from Student-Life Stress Inventory by Gadzella, and Resilience instrument adapted from Resilience Quotient by Reivich and Shatte. The results of this study indicate there is positive and significant relationship between social support with the level of resilience among UPI’s sojourner students with correlation score 0,450 and academic stres did not mediate the relationship between social support with the level of resilience among UPI’s sojourner students. Furthermore, conclusions and recommendations discussed in this study. key words: social support, academic stress, resilience, sojourner student
|
Text
S_PSI_0809247_TITLE.pdf Download (381kB) | Preview |
|
|
Text
S_PSI_0809247_ABSTRACT.pdf Download (233kB) | Preview |
|
|
Text
S_PSI_0809247_TABLE OF CONTENT.pdf Download (201kB) | Preview |
|
|
Text
S_PSI_0809247_CHAPTER1.pdf Download (284kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_PSI_0809247_CHAPTER2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (366kB) |
|
|
Text
S_PSI_0809247_CHAPTER3.pdf Download (650kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_PSI_0809247_CHAPTER4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (695kB) |
|
|
Text
S_PSI_0809247_CHAPTER5.pdf Download (187kB) | Preview |
|
|
Text
S_PSI_0809247_BIBLIOGRAPHY.pdf Download (334kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_PSI_0809247_APPENDIX.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (6MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Universitas Pendidikan Indonesia > Fakultas Ilmu Pendidikan > Program Studi Psikologi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Riki N Library ICT |
Date Deposited: | 27 Aug 2013 07:59 |
Last Modified: | 27 Aug 2013 07:59 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/518 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |