INTERNALISASI NILAI TAWAKAL PADA SANTRI DI PONDOK PESANTREN BADRUL ULUM AL-ISLAMI PACET KABUPATEN BANDUNG

Pupu Fakhrurrozi, - (2018) INTERNALISASI NILAI TAWAKAL PADA SANTRI DI PONDOK PESANTREN BADRUL ULUM AL-ISLAMI PACET KABUPATEN BANDUNG. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
T_PAI_1402133_Title.pdf

Download (76kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Abstract.pdf

Download (168kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Table_Of_Content.pdf

Download (266kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Chapter1.pdf

Download (647kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (654kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Chapter3.pdf

Download (334kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (776kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Chapter5.pdf

Download (168kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Bibliography.pdf

Download (185kB)
[img] Text
T_PAI_1402133_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
Official URL: http://www.repository.upi.edu

Abstract

Tesis ini berjudul “Internalisasi Nilai Tawakal Pada Santri di Pondok Pesantren Badrul Ulum Al-Islami” penelitian ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Badrul Ulum Al-Islami sebagai pesantren salaf yang didirikan pada tahun 1918 dan masih eksis hingga sekarang. Hal ini dilatar belakangi karena melihat keadaan saat ini seperti dekadensi moral, tata nilai kehidupan yang tidak teratur, hilangnya rasa hormat kepada sesama manusia, serta jauhnya hubungan manusia dengan Allah SWT. Salah satu cara agar manusia lebih mengenal Allah SWT adalah dengan senantiasa bertawakal kepada-Nya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui internalisasi nilai tawakal pada santri di Pondok Pesantren Badrul Ulum Al-Islami Pacet – Kabupaten Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif serta ditunjang oleh studi kepustakaan. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data yaitu wawancara, pengamatan langsung, dan studi dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik deskriptif interpretatif. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu: (1) Tujuan internalisasi nilai tawakal pada santri di Pesantren Badrul Ulum ditekankan pada amalan żikir yā wakīl, agar bertawakal tingkatan orang mukmin. Karena tawakal itu adalah derajat keyakinan paling tinggi. Tujuan yā wakīl adalah agar hati jernih (ṣaffat asrāruhu) karena setelah hati jernih seseorang akan sampai ke hadirat Ilahiyah. (2) Proses internalisasi nilai tawakal pada santri di Pesantren Badrul Ulum diterapkan dalam beberapa hal. Yakni aktivitas żikir berjamaah, kegiatan pengajian, dan aktivitas keseharian. (3) Hasil internalisasi nilai tawakal pada santri di Pesantren Badrul Ulum adalah adanya beberapa santri yang mandiri dalam keseharian dengan berkhidmat di pondok tanpa memikirkan bekal masalah ekonomi. Para santri bersungguh-sungguh dalam belajar karena adanya kesadaran bahwa tawakal adalah masalah hati, sementara totalitas dalam berikhtiar adalah sebuah kewajiban. (4) Hambatan internalisasi nilai tawakal pada santri di Pondok Pesantren Badrul Ulum adalah belum begitu menyeluruhnya kesadaran mengenai internalisasi nilai tawakal, serta kurangnya kekompakan sesama kepengurusan santri dalam rangka membantu memaksimalkan program kepesantrenan. ;---This thesis titled “Internalization Tawakal Values to Santri In Pondok Pesantren Badrul Ulum Al-Islami.” This research was done in Pondok Pesantren Badrul Ulum Al-Islami as a pesantren salaf which built in 1918 and exists until now. This is caused by seeing current conditions, for example morality decandence, irregular life values order, losing respect between human, and the distance between human and Allah SWT. One way for human knowing Allah SWT is always tawakal to Allah SWT. The Purpose of this research is knowing Internalization of Tawakal Value of Santri in Pondok Pesantren Badrul Ulum Al-Islami Pacet – Bandung regency. The methode that is used in this research is descriptive method with qualitative approach which is supported by literature study. The technique that used to collect data is interview, observation and documentation study. Analysis data technique uses interpretative descriptive technique. The results of this research are : (1) The purpose of internalization of tawakal values of santri in Pesantren Badrul Ulum forced to practice of zikir yā wakīl to create the level of tawakal of mukmin. Because tawakal is the highest faith degree. The purpose of ya wakil is clear heart (Safffat asrā’ruhu) when someone’s heart is clear, he will come to presence of Ilahiyah. (2) Internalization process of tawakal value of santri in Pesantren Badrul Ulum is applied in some actions. Those are zikir jamaah activity, recitation, and daily activity. (3) The result of internalization tawakal values of santri in Pesantren Badrul Ulum is that we can find some santri is independent in daily life, submissive in Pesantren without thingking economic matter. Santri is indeed in study because they realize that tawakal is a heart matter, and totality in action is a compulsory. (4) They restriction of internalization of tawakal values of santri in Pondok Pesantren Badrul Ulum is they haven’t realized yet about internalization of tawakal values, and the lack of cohesive between the santri committee to maximize Pesantren’s Program.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: No. Panggil : T PAI PUP i-2018; Nama Pembingbing : I. Aceng Kosasih, II. Fahrudin; NIM : 1402133;
Uncontrolled Keywords: Internalisasi nilai, Tawakal, Pondok Pesantren, Internalization, value, tawakal, Pondok Pesantren
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Agama Islam S-2
Depositing User: Zahra
Date Deposited: 24 Feb 2020 08:14
Last Modified: 24 Feb 2020 08:14
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/47167

Actions (login required)

View Item View Item