Budiman, (2013) MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH PADA SISWA SEKOLAH DASAR. eprint_fieldopt_thesis_type_phd thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Salah satu tujuan pembelajaran matamatika di sekolah dasar adalah agar siswa memiliki kemampuan memecahkan masalah, tetapi pembelajaran matematika yang berlangsung saat ini masih belum optimal ke arah peningkatan kemampuan memecahkan masalah, sehingga pengembangan kemampuan berpikir siswa juga belum optimal. Pembelajaran matematika sebagian didominasi oleh pengenalan dan penghafalan rumus-rumus serta konsep-konsep secara verbal, kurang perhatian yang cukup terhadap pemecahan masalah. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan model pembelajaran matematika yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah pada siswa sekolah dasar. Tujuan lainnya adalah mengidentifikasi kondisi pembelajaran matematika di sekolah dasar saat awal penelitian; menemukan model pembelajaran matematika (desain, implementasi, dan evaluasi) yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah pada siswa sekolah dasar; mendeskripsikan dampak penggunaan model pembelajaran matematika terhadap kemampuan pemecahan masalah pada siswa sekolah dasar; dan mengidentifikasi karakteristik, keunggulan, dan keterbatasan model pembelajaran matematika yang dikembangkan. Pendekatan penelitian yang diterapkan adalah penelitian pengembangan dengan prosedur penelitian tiga tahapan, yaitu studi pendahuluan melalui kajian kepustakaan dan survey pendahuluan; tahapan pengembangan dengan menyusun draft model, Uji Coba terbatas, Uji Coba lebih luas, dan finalisasi model; dan tahap pengujian/validasi model melalui eksperimen. Hasil penelitian adalah Pertama, kondisi pembelajaran matematika di sekolah dasar saat ini cukup memadai, mulai dari dukungan guru dengan latar belakang pendidikan yang berstandar, termasuk dukungan sarana dan prasarana pendidikan, sumber/media pembelajaran, termasuk alat peraga yang dapat dioptimalkan dalam mengembangkan pembelajaran yang inovatif dan kreatif. Kedua, model PMBKPM yang dikembangkan dalam penelitian ini, mulai dari tahapan desain, implementasi, dan evaluasi, dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah mata pelajaran matematika di sekolah dasar kelas 6. Ketiga, hasil uji model menunjukkan adanya peningkatan kemampuan pemecahan masalah sesudah menggunakan model PMBKPM dalam proses pembelajaran. Keempat, karakteristik model PMBKPM terletak pada pemecahan masalah sebagai kegiatan pembelajarannya. Kata Kunci: Pembelajaran matematika, kemampuan pemecahan masalah matematika.
|
Text
D_PK_0908741_Title.pdf Download (133kB) | Preview |
|
|
Text
D_PK_0908741_Abstract.pdf Download (71kB) | Preview |
|
|
Text
D_PK_0908741_Table of Content.pdf Download (235kB) | Preview |
|
|
Text
D_PK_0908741_Chapter1.pdf Download (369kB) | Preview |
|
![]() |
Text
D_PK_0908741_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (704kB) |
|
|
Text
D_PK_0908741_Chapter3.pdf Download (302kB) | Preview |
|
![]() |
Text
D_PK_0908741_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
|
|
Text
D_PK_0908741_Chapter5.pdf Download (166kB) | Preview |
|
|
Text
D_PK_0908741_Bibliography.pdf Download (332kB) | Preview |
|
![]() |
Text
D_PK_0908741_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (153kB) |
Item Type: | Thesis (eprint_fieldopt_thesis_type_phd) |
---|---|
Subjects: | Universitas Pendidikan Indonesia > Sekolah Pasca Sarjana > Pengembangan Kurikulum S-3 |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Pengembangan Kurikulum S-3 |
Depositing User: | DAM STAF Editor |
Date Deposited: | 03 Dec 2013 03:24 |
Last Modified: | 03 Dec 2013 03:24 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/3675 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |