PENGARUH WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN BERKUNJUNG WISATAWAN GRUP DI DESA WISATA LEMBUR KAHURIPAN PASANGGRAHAN: Sensus terhadap pengambil keputusan wisatawan grup yang berkunjung di Lembur Kahuripan Pasanggrahan

Aulia, Zia (2013) PENGARUH WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN BERKUNJUNG WISATAWAN GRUP DI DESA WISATA LEMBUR KAHURIPAN PASANGGRAHAN: Sensus terhadap pengambil keputusan wisatawan grup yang berkunjung di Lembur Kahuripan Pasanggrahan. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_MPP_0900188_TITLE.pdf

Download (477kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0900188_ABSTRACT.pdf

Download (184kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0900188_TABLE OF CONTENT.pdf

Download (192kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0900188_CHAPTER1.pdf

Download (512kB) | Preview
[img] Text
S_MPP_0900188_CHAPTER2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
S_MPP_0900188_CHAPTER3.pdf

Download (573kB) | Preview
[img] Text
S_MPP_0900188_CHAPTER4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (974kB)
[img]
Preview
Text
S_MPP_0900188_CHAPTER5.pdf

Download (184kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0900188_BIBLIOGRAPHY.pdf

Download (265kB) | Preview
[img] Text
S_MPP_0900188_APPENDIX.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (211kB)

Abstract

Pariwisata merupakan industri yang berpengaruh untuk pertumbuhan ekonomi suatu negara. Pembangunan pariwisata meliputi destinasi wisata dimana kawasan geografis yang berada dalam satu atau lebih wilayah administratif yang di dalamnya terdapat daya tarik wisata, fasilitas umum, fasilitas pariwisata, aksesibilitas, serta masyarakat yang saling terkait dan melengkapi terwujudnya kepariwisataan. Desa Wisata Lembur Kahuripan Pasanggrahan merupakan salah satu desa wisata yang mulai dikembangkan oleh pemerintah daerah Purwakarta dan pemerintah pusat. Keterbatasan masih menjadi kendala yang sering dijumpai oleh destinasi wisata yang berbasis masyarakat. Kurangnya tenaga ahli yang profesional untuk mempromosikan Desa Wisata Lembur Kahuripan menjadi daya tarik wisata. Selain itu dana yang terbatas masih mejadi hal yang masih perlu diperhatikan. Keputusan berkunjung wisatawan masih didominasi oleh wisatawan grup yang berasal dari organisasi, sekolah, dan perusahaan. Banyaknya wisatawan grup yang berkunjung membuat pengiriman pesan berupa word of mouth menjadi hal yang sangat menguntungkan bagi pihak pengelola Desa Wisata Lembur Kahuripan. Komunikasi WOM positif memberikan nilai kepada konsumen atau calon konsumen. Akibatnya, WOM harus lebih penting dalam konteks pelayanan karena membantu mengurangi risiko yang terkait. Dalam penelitian ini, variabel bebas (X) yang digunakan word of mouth yang terdiri dari cognitive content, richness of content, cognitive delivery, dan strength of delivery. Variabel terikat (Y) yaitu keputusan berkunjung. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif verifikatif, dan metode yang digunakan adalah survey dengan teknik sampel jenuh atau sensus, maka seluruh populasi yang dijadikan sampel sebesar 30 responden wisatawan grup. Teknik analisis data dan uji hipotesi yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bagaimana word of mouth, keputusan berkunjung, dan seberapa besar pengaruh word of mouth terhadap keputusan berkunjung wisatawan grup di Desa Wisata Lembur Kahuripan Pasanggrahan. Terdapat pengaruh word of mouth secara signifikan terhadap keputusan berkunjung. Melihat pengaruh yang signifikan diharapkan Lembur Kahuripan lebih meningkatkan kinerja dan pelayanan sebagai desa wisata yang berkompeten di masa yang akan datang. Kata kunci: Word of mouth, keputusan berkunjung, Desa Wisata Lembur Kahuripan Pasanggrahan. Tourism is an industry that affect a country's economic growth. Tourism development includes the geographical area where the tourist destinations that are within one or more administrative regions in which there is a tourist attraction, public facilities, tourism facilities, accessibility, and society are interrelated and complementary realization of tourism. Desa Wisata Lembur Kahuripan Pasanggrahan is one of the tourist village which was developed by local government and central government. Limitations still be obstacles often encountered by community based on tourism destinations. Lack of professional experts to promote Desa Wisata Lembur Kahuripan into a tourist attraction. In addition to limited funding still form the things that still need attention. Decision is still dominated by travelers visiting tourist groups who come from organizations, schools, and companies. Group travelers who visit to make sending messages in the form of word of mouth becomes very profitable for the manager of Desa Wisata Lembur Kahuripan. Positive WOM communication delivers value to customers or potential customers. As a result, WOM should be more important in the context of the service because it helps reduce the associated risks. In this study, the independent variable (X) used word of mouth that consists of cognitive content, richness of content, cognitive delivery, and strength of delivery. Dependent variable (Y) is the decision to visit. This type of research is descriptive verification, and the method used is the technique of census, then the entire population of 30 respondents sampled group travelers. And data analysis techniques used hypothetical test is multiple regression analysis. The results show how word of mouth, visits decision, and how much influence word of mouth on visits decision of group travelers to Desa Wisata Lembur Kahuripan Pasanggrahan. There is word of mouth impact significantly on the decision to visit. Expected to see a significant influence over Lembur Kahuripan increased performance and service as a tourist village competent in the future. Keywords : Word of mouth, visits decision, Desa Wisata Lembur Kahuripan Pasanggrahan.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Program Studi Kepariwisataan
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Program Studi Kepariwisataan
Depositing User: DAM STAF Editor
Date Deposited: 03 Dec 2013 02:39
Last Modified: 03 Dec 2013 02:39
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/3669

Actions (login required)

View Item View Item