HUBUNGAN ANTARA PANJANG LENGAN DAN TINGGI BADAN DENGAN HASIL SERVIS ATAS PERMAINAN BOLA VOLI PADA SISWA PUTRA KELAS IV SDN SUKASIRNA 2 KECAMATAN SUMEDANG SELATAN KABUPATEN SUMEDANG

Maulana, Ripki (2016) HUBUNGAN ANTARA PANJANG LENGAN DAN TINGGI BADAN DENGAN HASIL SERVIS ATAS PERMAINAN BOLA VOLI PADA SISWA PUTRA KELAS IV SDN SUKASIRNA 2 KECAMATAN SUMEDANG SELATAN KABUPATEN SUMEDANG. S1 thesis, UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA.

[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1204272_title.pdf

Download (189kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1204272_table_of_content.pdf

Download (289kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1204272_chapter1.pdf

Download (263kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1204272_chapter3.pdf

Download (777kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_penjas_1204272_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (421kB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1204272_chapter5.pdf

Download (242kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1204272_bibliography.pdf

Download (242kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_penjas_1204272_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (967kB)

Abstract

Masalah yang timbul pada siswa laki-laki kelas IV SDN Sukasirna 2 Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang yaitu masih banyak siswa yang belum bisa melakukan gerakan servis atas pada permainan bola voli. Dalam melakukan servis atas masih banyak bola yang tidak mampu melewati net ataupun jatuh di daerah lawan. Setelah dilihat dari rata-rata postur tubuh siswa kelas IV SDN Sukasirna 2 ini masih belum memadai. Untuk dapat menyelesaikan permasalahannya tersebut maka diperlukan satu cara atau teknik yang sesuai dengan pokok permasalahan yang muncul. Peneliti ingin menguji apakah ada hubungannya antara panjang lengan dan tinggi badan terhadap hasil servis atas bola voli terhadap siswa sekolah dasar kelas IV ?. Secara logika, panjang lengan dan tinggi badan akan mempengaruhi hasil dari servis atas bola voli. Dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Metode deskriptif dapat diteliti masalah normative bersama-sama dengan masalah status dan sekaligus membuat perbandingan-perbandingan antar fenomena. Selain itu kerja peneliti bukan hanya memberikan gambaran terhadap fenomena-fenomena, tetapi juga menerangkan hubungan, menguji hipotesis-hipotesis, membuat prediksi serta mendapatkan makna dan implikasi dari suatu masalah yang diinginkan. Penelitian deskriptif ini menghadapi 2 variabel yaitu variabel bebas dan variabel terikat yang menjadi objek pengamatan selama penelitian berlangsung. Variabel bebas yaitu panjang lengan (X1) dan tinggi badan (X2), variabel terikat yaitu hasil servis atas bola voli (Y). Hasil penelitian melalui Uji Normalitas Kolmogorov Smirnov dapat diketahui bahwa hubungan antara panjang lengan dan tinggi badan terhadap hasil servis atas pada siswa laki-laki kelas IV SDN Sukasirna 2 distribusinya normal. Dengan nilai K-S pada panjang lengan 0,618 > 0,05 berdistribusi normal. Nilai K-S pada tinggi badan 0,608 > 0,05 berdistribusi normal. Dan nilai K-S hasil servis 0,712 > 0,05 berdistribusi normal. Sehingga kemungkinan besar terdapat hubungan yang signifikan antara panjang lengan dan tinggi badan terhadap hasil servis atas bola voli pada siswa laki-laki kelas IV SDN Sukasirna 2. Dalam pengujian koefisien antara variabel bebas dan terikat dapat dilihat dari tabel kolom R yang diperoleh nilai sebesar 0,864. Sehingga panjang lengan dan tinggi badan memiliki nilai korelasi 0,864 terhadap servis atas bola voli dan interpretasi nilai koefisien korelasi bahwa panjang lengan dan tinggi badan memiliki hubungan positif yang sangat kuat terhadap hasil servis atas bola voli. Hasil pengujian hipotesis didapat harga Ry(1,2) sebesar 0,864, artinya panjang lengan, dan tinggi badan secara bersama-sama memiliki hubungan positif terhadap Hasil Servis Atas Bola Vola Siswa Laki-laki Kelas IV SDN Sukasirna 2 Kabupaten Sumedang. Koefisien determinasi R2y(1,2) sebesar 0,747 berarti panjang lengan, dan tinggi badan secara bersama-sama mampu mempengaruhi 74,7% perubahan pada variabel hasil servis atas bola voli (Y). Hal ini menunjukan masih ada 25,3% faktor atau variabel lain yang mempengaruhi hasil servis atas bola voli selain panjang lengan, dan tinggi badan secara bersama-sama.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Sumedang > PGSD Penjas UPI Kampus Sumedang
Depositing User: UPI Kampus Sumedang
Date Deposited: 29 Jul 2016 02:51
Last Modified: 29 Jul 2016 02:51
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/20913

Actions (login required)

View Item View Item