Khoerunnisa, Iis Nur (2016) PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE KANCING GEMERINCING DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA KERTAS LARIK WARNA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PANTUN PADA SISWA KELAS IV-B SDN SINDANGRAJA KECAMATAN SUMEDANG UTARA KABUPATEN SUMEDANG. S1 thesis, UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA.
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_title.pdf Download (457kB) | Preview |
|
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_table_of_content.pdf Download (309kB) | Preview |
|
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_chapter1.pdf Download (377kB) | Preview |
|
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_chapter2.pdf Download (333kB) | Preview |
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_chapter3.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (445kB) |
||
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_chapter4.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_chapter5.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (218kB) |
||
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_bibliography.pdf Download (158kB) | Preview |
|
Text
s_pgsd_kelas_1101463_appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (18MB) |
Abstract
Berdasarkan observasi, catatan lapangan dan wawancara yang dilakukan pada siswa kelas IV-B di SDN Sindangraja, pada keterampilan menulis dengan Kompetensi Dasar membuat pantun anak yang menarik tentang berbagai tema (persahabatan, ketekunan, kepatuhan, dll.) sesuai dengan ciri-ciri pantun belum tercapai secara optimal. Kesulitan siswa yaitu dalam ketepatan mengidentifikasi ciri-ciri pantun, membuat pantun sesuai dengan ciri-ciri pantun dan sesuai tema. Penelitian yang dilakukan adalah Penelitian Tindakan Kelas, dengan mengacu kepada rancangan penelitian dari Kemmis dan Taggart yaitu model spiral dengan tahapan perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Pedoman observasi aktivitas siswa dan kinerja guru, pedoman wawancara untuk siswa dan guru, catatan lapangan serta tes hasil belajar siswa merupakan instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini. Penelitian ini dilakukan dalam tiga siklus dengan hasil observasi kinerja guru tahap pelaksanaan siklus I yang dicapai adalah (71,8%), pada siklus II menjadi (92,3%), dan pada siklus III mencapai (100%). Aktivitas siswa dari 25 siswa yang ditafsirkan mendapat nilai B (Baik) peningkatan yang terjadi pada siklus I sebanyak 10 orang siswa (40%), pada siklus II menjadi 18 siswa (72%), dan pada siklus III mencapai 23 siswa (92%). Dan untuk hasil belajar pada siklus I, 12 orang siswa (48%) telah tuntas, pada siklus II meningkat menjadi 19 orang siswa (76 %) dan pada siklus III ada 23 orang siswa (92%) dinyatakan berhasil memenuhi KKM melebihi target penelitian. Dengan demikian, dapat disimpulkan penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Kancing Gemerincing dengan menggunakan Media Kertas Larik Warna dapat meningkatkan keterampilan menulis pantun. Kata kunci: Pembelajaran Kooperatif Tipe Kancing Gemerincing, Media Kertas Larik Warna, Keterampilan Menulis Pantun.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang |
Depositing User: | UPI Kampus Sumedang |
Date Deposited: | 18 Mar 2016 01:13 |
Last Modified: | 18 Mar 2016 01:13 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/19661 |
Actions (login required)
View Item |