Anisa Kariah, - and Dadang Yunus Lutfiansyach, - and Deti Nudiati, - (2025) IMPLEMENTASI PENYULUHAN PENCEGAHAN KEKERASAN TERHADAP PEREMPUAN DI PUSAT PELAYANAN DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN (PUSPEL PP) KELURAHAN BABAKAN SARI. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Kasus kekerasan terhadap perempuan masih marak terjadi dan sulit untuk diungkapkan karena terdapatnya pandangan bahwa kasus tersebut merupakan aib yang tidak harus dibicarakan ke publik. Maka, diharapkan perempuan mempunyai kepedulian terhadap isu kekerasan agar peka dan tersadar untuk melakukan tindakan yang dapat mencegah kekerasan. Sebagai bentuk upaya pencegahan, Puspel PP melakukan penyuluhan untuk pencegahan kekerasan terhadap perempuan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya pencegahan kekerasan terhadap perempuan melalui penyuluhan di Puspel PP. Konsep yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsep pemberdayaan, penyuluhan, pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan pendidikan masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah 6 orang yang terdiri atas Ketua Puspel PP, Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kelurahan, penyuluh, dan peserta. Hasil dari penelitian yaitu: 1) penyuluhan dilaksanakan dengan terintegrasi pada kegiatan di kelurahan, masyarakat dan PKK. Materi mencakup pencegahan kekerasan, informasi Puspel PP dan contoh kasus yang disampaikan melalui penyuluhan langsung dengan pendekatan kelompok menggunakan media pamflet, permainan ular tangga, dan presentasi powerpoint. 2) hasil penyuluhan menunjukkan perubahan positif pada aspek kognitif (pemahaman konsep), afektif (kepedulian dan partisipasi), dan psikomotorik (kemampuan identifikasi dan pencegahan). 3) faktor pendukung meliputi pengurus, keberagaman media, dukungan pemerintah, dan kemitraan. Sementara faktor penghambat meliputi keterbatasan penyuluh, dana, kebijakan wilayah, dan pola pikir masyarakat. Cases of violence against women are still rampant and difficult to disclose because there is a view that these cases are a disgrace that should not be discussed publicly. So, It is hoped that women have an awareness of the issue of violence in order to be sensitive and aware to take actions that can prvent violence. As a form of prevention effort, Puspel PP conducts counseling to prevent violence against women. Therefore, this study aims to describe efforts to prevent violence against women through counseling at Puspel PP. The concepts used in this research are the concepts of empowerment, counseling, prevention of violence against women and community education. This research uses a qualitative approach with a case study method. Data collection techniques used interviews, observation and documentation studies. The informants in this study tataled 6 people consisting of the Chairperson of Puspel PP, the Head of the Kelurahan Sosial Welfare Witness, Councelors, and participants. The results of the research are: 1) counseling is carried out by integrating activities in the village, community and. Materials included violence prevention, Puspel PP information and case examples delivered through a group approach using pamphlets, snakes and ladders games, and powerpoint presentations. 2) The results of counseling showed positive changes in cognitive (concept understanding), affective (awareness and participation), and psychomotor (identification and prevention skills) aspects. 3) Supporting factors including administrators, media diversity, government support, and partnerships. Meanwhile, inhibiting factors include limited extension workers, funds, regional policies, and community mindset.
![]() |
Text
S_PENMAS_2000246_Title.pdf Download (856kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_2000246_Chapter1.pdf Download (280kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_2000246_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (250kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_2000246_Chapter3.pdf Download (167kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_2000246_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (776kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_2000246_Chapter5.pdf Download (85kB) |
![]() |
Text
S_PENMAS_2000246_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?view_op=new_profile&hl=en ID SINTA Dosen Pembimbing: Dadang Yunus Lutfiansyach: 6654442 Deti Nudiati: 6711363 |
Uncontrolled Keywords: | Pencegahan Kekerasan Terhadap Perempuan, Penyuluhan, Pemberdayaan, Pendidikan Masyarakat Prevention of Violence Against Women, Counseling, Empowerment, Community Education |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Masyarakat-S1 |
Depositing User: | Anisa Kariah |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 06:39 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 06:39 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/132171 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |