STUDI KOMPARATIF MOTORIK KASAR DAN KETERAMPILAN SOSIAL SISWA LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN SEKOLAH DASAR DAERAH PERKOTAAN DAN PEDESAAN DI BANDUNG

Fauzan Faiq Alhabsyi, - (2024) STUDI KOMPARATIF MOTORIK KASAR DAN KETERAMPILAN SOSIAL SISWA LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN SEKOLAH DASAR DAERAH PERKOTAAN DAN PEDESAAN DI BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan motorik kasar dan keterampilan sosial siswa laki-laki dengan perempuan sekolah dasar di perkotaan dan pedesaan di bandung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian komparatif. Penelitian ini melibatkan laki-laki dan perempuan dan 2 sekolah di daerah perkotaan, dan pedesaan. Teknik penentuan sampel dalam peneletian ini menggunakan cluster random sampling. Sampel terdiri dari 1 kelas kota dan 1 kelas desa siswa laki-laki dan perempuan usia 10-12 tahun. Data dikumpulkan melalui hasil tes motorik kasar dan angket keterampilan sosial. Analisis data menggunakan SPSS melalui uji independen dan mann whitney. Hasil penelitian ini yaitu bahwa motorik kasar siswa laki-laki dengan perempuan sekolah dasar di kota maupun siswa di desa terdapat perbedaan yang signifikan. Siswa laki-laki sekolah dasar di kota maupun desa lebih baik daripada siswa perempuan. Siswa laki-laki dan perempuan sekolah dasar di kota dengan desa tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Keterampilan sosial siswa laki-laki dengan perempuan sekolah dasar di desa terdapat perbedaan yang signifikan, dimana siswa perempuan sekolah dasar di desa lebih baik daripada siswa laki-laki. Siswa laki-laki dengan perempuan sekolah dasar di kota maupun perbandingan antara siswa kota dengan desa tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Guru lebih memberikan kegiatan yang variatif seperti menyediakan berbagai aktivitas yang melibatkan motorik kasar atau aktivitas fisik yang lainya. Untuk mengembangkan keterampilan sosial guru memberikan pembelajaran yang lebih kooperatif agar siswa dapat bekerja sama, berkomunikasi, dan memecahkan masalah. This study aims to determine the comparison of gross motor skills and social skills of male and female elementary school students in urban and rural areas in Bandung. This research uses comparative research methods. This research involved men and women and 2 schools in urban and rural areas. The sampling technique in this research uses cluster random sampling. The sample consisted of 1 city class and 1 village class of male and female students aged 10-12 years. Data was collected through gross motor test results and social skills questionnaires. Data analysis using SPSS through independent and Mann Whitney tests. The results of this research are that the gross motor skills of male and female elementary school students in cities and students in villages have significant differences. Male elementary school students in both urban and rural areas do better than female students. There are no significant differences between male and female elementary school students in urban and rural areas. There is a significant difference in the social skills of male and female elementary school students in villages, where female elementary school students in villages are better than male students. There are no significant differences between male and female elementary school students in urban areas and comparisons between urban and rural students. Teachers provide more varied activities, such as providing various activities involving gross motor skills or other physical activities. To develop social skills, teachers provide more cooperative learning so that students can work together, communicate and solve problems.

[img] Text
S_FPOK_2008305_Tittle.pdf

Download (506kB)
[img] Text
S_FPOK_2008305_Chapter1.pdf

Download (163kB)
[img] Text
S_FPOK_2008305_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (183kB)
[img] Text
S_FPOK_2008305_Chapter3.pdf

Download (233kB)
[img] Text
S_FPOK_2008305_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (336kB)
[img] Text
S_FPOK_2008305_Chapter5.pdf

Download (81kB)
[img] Text
S_FPOK_2008305_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (342kB)
Official URL: https://repository.upi.edu/
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?user=E6qMYIAAAAAJ&hl=id ID SINTA Dosen Pembimbing Didin Budiman: 5994760 Anira: 6745717
Uncontrolled Keywords: Perbandingan pada motorik kasar dan keterampilan sosial siswa laki-laki dan perempuan di sekolah dasar di daerah perkotaan dan pedesaan di Bandung Comparison of gross motor and social skills of male and female students in elementary schools in urban and rural areas in Bandung
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Olahraga > PGSD Penjas
Depositing User: Fauzan Faiq Alhabsyi
Date Deposited: 23 Oct 2024 18:29
Last Modified: 23 Oct 2024 18:29
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/127689

Actions (login required)

View Item View Item