PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBANTUAN PhET SIMULATION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA PADA MATERI FLUIDA DINAMIS

Alya Khanza Dzakiyyah, - (2024) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBANTUAN PhET SIMULATION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA PADA MATERI FLUIDA DINAMIS. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_184203_2007975_Title.pdf

Download (535kB)
[img] Text
S_184203_2007975_Chapter1.pdf

Download (308kB)
[img] Text
S_184203_2007975_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (611kB)
[img] Text
S_184203_2007975_Chapter3.pdf

Download (851kB)
[img] Text
S_184203_2007975_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (439kB)
[img] Text
S_184203_2007975_Chapter5.pdf

Download (123kB)
[img] Text
S_184203_2007975_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kemampuan pemecahan masalah siswa, akan tetapi berdasarkan hasil studi literatur dan studi pendahuluan menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah siswa SMA terutama dalam mata pelajaran fisika masih rendah. Penelitian ini bertujuan (1) untuk mendeskripsikan keterlaksanaan model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation, (2) untuk mengetahui peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa setelah diterapkan model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation, (3) untuk memperoleh gambaran terkait respons siswa terhadap model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Pre- Eksperimental dengan desain One Group Pretest-Posttest Design. Sampel penelitian yang terlibat dalam penelitian ini berjumlah 33 siswa kelas XI dari salah satu SMA Negeri di Kabupaten Serang. Instrumen penelitian kemampuan pemecahan masalah pada materi fluida dinamis ini terdiri dari instrumen tes kemampuan pemecahan masalah, LKPD, lembar observasi keterlaksanaan model pembelajaran, dan angket respons siswa terhadap penerapan model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan perhitungan persentase, uji hipotesis, dan N- Gain. Persentase keterlaksanaan model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation memiliki rata-rata persentase sebesar 87% dan termasuk ke dalam kategori baik sekali. Uji hipotesis terhadap model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation menggunakan uji non parametrik yang dimana terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah setelah diberi perlakuan berupa penerapan model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation pada materi fluida dinamis dengan peningkatan N-Gain sebesar 0,53 dan termasuk ke dalam kategori sedang. Persentase respons siswa terhadap model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation memiliki rata-rata persentase sebesar 72,9% dan termasuk ke dalam kategori positif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Solving berbantuan PhET Simulation dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa SMA pada materi fluida dinamis. This research is motivated by the importance of students' problem solving skills, but based on the results of literature studies and preliminary studies show that the problem solving skills of high school students, especially in physics subjects, are still low. This study aims (1) to describe the implementation of the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation, (2) to determine the improvement of students' problem solving skills after applying the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation, (3) to obtain an overview of student responses to the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation. The research method used is Pre-Experimental method with One Group Pretest-Posttest Design. The research sample involved in this study amounted to 33 grade XI students from one of the State High Schools in Serang Regency. The research instrument for problem solving ability on dynamic fluid material consists of a problem solving ability test instrument, LKPD, observation sheet for the implementation of the learning model, and a student response questionnaire to the application of the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation. The research data were analyzed using percentage calculations, hypothesis testing, and N-Gain. The percentage of the implementation of the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation has an average percentage of 87% and is included in the excellent category. Hypothesis testing of the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation using non- parametric tests where there are differences in problem solving skills after being treated in the form of applying the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation on dynamic fluid material with an N-Gain increase of 0.53 and included in the moderate category. The percentage of student responses to the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation has an average percentage of 72.9% and is included in the positive category. This study concludes that the application of the Problem Solving learning model assisted by PhET Simulation can improve the problem solving skills of high school students on dynamic fluid material.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?view_op=new_profile&hl=id&authuser=4 SINTA ID: 6186539 SINTA ID: 6735786
Uncontrolled Keywords: Problem Solving, PhET Simulation, Kemampuan Pemecahan Masalah. Problem Solving, PhET Simulation, Problem Solving Ability.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Fisika > Program Studi Pendidikan Fisika
Depositing User: Alya Khanza Dzakiyyah
Date Deposited: 27 Aug 2024 09:25
Last Modified: 27 Aug 2024 09:25
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/121224

Actions (login required)

View Item View Item